Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mesin Honda Vario Overheat, Jangan Dipaksakan Jalan

Kompas.com - 08/01/2023, 14:41 WIB
Erwin Setiawan,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

KLATEN, KOMPAS.com - Mesin Honda Vario bisa mengalami overheat atau panas berlebih bila sistem pendinginan mesin tidak bekerja dengan baik.

Pasalnya, mesin Honda Vario baru-baru ini sudah dilengkapi radiator yang artinya sistem pendinginan mesin mengandalkan air, tidak hanya angin.

Nah, bila mesin Honda Vario sampai mengalami overheat, maka perlu segera diperbaiki. Jika tidak, maka itu akan membahayakan komponen mesin. Seperti apa gambaran bahayanya?

Baca juga: Penyebab Getar Awal pada Honda Vario

New Honda Vario 125 meluncur di Indonesia, pada awal September 2022. KOMPAS.com/Gilang New Honda Vario 125 meluncur di Indonesia, pada awal September 2022.

Technical Training Instructor Astra Motor Yogyakarta Danang Priyo Kumoro, mengatakan ketika tanda mesin overheat muncul, sebaiknya Honda Vario tidak dipaksakan untuk terus melaju karena itu bisa memperparah kerusakan mesin.

“Saat mesin overheat, kondisi piston akan memuai dan kinerja piston akan semakin berat karena gesekan dengan dinding silinder semakin besar,” ucap Danang kepada Kompas.com, Sabtu (7/1/2023).

Dia mengatakan secara pelan tapi pasti, memaksakan mesin sepeda motor yang overheat akan membuat performa mesin menurun.

Baca juga: Penyebab Air Radiator Honda Vario Sering Habis

Radiator Vario 125 yang harus rutin cek level ketinggian air Dicky Aditya Wijaya Radiator Vario 125 yang harus rutin cek level ketinggian air

“Berangsur-angsur akan mengakibatkan penurunan kinerja mesin dan bisa mengakibatkan mesin mati secara mendadak,” ucap Danang.

Sehingga, ketika mesin Honda Vario diketahui mengalami overheat dengan munculnya lampu merah di layar informasi, maka pengendara sebaiknya menghentikan kendaraan atau segera membawa ke bengkel terdekat untuk mendapatkan penanganan.

Selain itu, overheat biasanya terjadi lantaran air radiator pada Honda Vario habis. Jika air radiator ini habis karena mengalami kebocoran, bisa menyebabkan air radiator masuk ke ruang mesin, maka oli mesin akan bercampur dengan air yang bisa berakibat fatal.

Baca juga: Mesin Honda Vario Overheat, Coba Periksa Ini

 

New Honda Vario 125KOMPAS.com/Adityo New Honda Vario 125

Mekanik Abdi Jaya Motor Cawas Syifa, mengatakan oli mesin yang sudah bercampur dengan air tidak akan mampu melindungi komponen mesin dengan baik sehingga komponen mesin rawan aus atau tergores bila dipaksakan.

“Sebaiknya jangan memaksakan sepeda motor tetap berjalan, bila oli mesin sudah tercampur dengan air, karena itu akan membuat komponen mesin rawan rusak karena pelumasan yang sudah tidak optimal,” ucap Syifa kepada Kompas.com, Jumat (6/1/2023).

Jadi, ketika mesin sepeda sepeda motor, khususnya Honda Vario mengalami overheat sebaiknya tidak dipaksakan untuk terus berjalan. Namun, perlu segera menuju bengkel terdekat untuk mendapatkan penanganan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau