Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER OTOMOTIF] Aksi Sportif PO Haryanto dan Gunung Harta, Pakai Kode Lampu Depan Mati | Deretan Mobil yang Disuntik Mati Tahun Ini

Kompas.com - 28/12/2022, 06:01 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu artikel terpopuler di kanal Otomotif Kompas.com tahun ini adalah berita mengenai bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) yang punya waktu operasi panjang, bahkan melewati gelap malam.

Pada kondisi tersebut, pengemudi biasanya punya kode tertentu dengan arti beragam pula. Misalnya seperti pada video yang sempat viral pada bulan Oktober 2022. Video yang diunggah akun Tiktok bernama @explorebuslovers, menampilkan aksi sportif antara bus PO Haryanto dengan PO Gunung Harta.

Pada video tersebut, PO Haryanto sempat mematikan lampu utamanya selama beberapa detik. Lalu sebenarnya, apa maksud dari aksi sportif dan artinya dari mematikan lampu utama yang dilakukan pengemudi bus?

Tahun 2022 banyak sekali lahir mobil model baru. Tapi, ada juga beberapa yang harus disuntik mati karena satu dan lain hal. Faktor utamanya biasanya adalah karena angka penjualannya yang semakin menurun. Artinya, mobil tersebut sudah tidak terlalu diminati lagi oleh konsumen.  Berikut ini daftar mobil yang disuntik mati di tahun 2022:

 

 

 


Berikut 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Selasa, 27 Desember 2022 :

1. Aksi Sportif PO Haryanto dan Gunung Harta, Pakai Kode Lampu Depan Mati

Pengemudi Bus PO Raya Hariyadi menjelaskan, mematikan lampu yang dilakukan pengemudi itu untuk memberi jalan. Artinya dalam video tersebut bus PO Haryanto memberi ruang PO Gunung Harta untuk masuk ke lajurnya.

"Dia (PO Haryanto) ngasih jalan, di depannya Gunung Harta itu kan ada truk. Jadi biar Gunung Harta enggak ngerem karena ada truk, dia (PO Haryanto) kasih jalan dengan lampu dimatikan," ucap Hariyadi kepada Kompas.com, Senin (17/10/2022).

Kemudian pada cuplikan video tersebut, Gunung Harta menyalip truk dan langsung pindah lagi ke lajur kiri. Ini dilakukan untuk memberi jalan ke PO Haryanto, maka dari itu aksi ini bisa disebut sportif.

Baca juga: Aksi Sportif PO Haryanto dan Gunung Harta, Pakai Kode Lampu Depan Mati

2. Deretan Mobil yang Disuntik Mati Tahun Ini

Sesi test drive All New Corolla Cross (Dok. Toyota) Sesi test drive All New Corolla Cross (Dok. Toyota)

1. Toyota Corolla Cross Non-Hybrid

PT Toyota Astra Motor (TAM) menghadirkan banyak model yang memiliki varian non-hybrid dan hybrid, seperti Camry, Corolla Cross, dan C-HR. Untuk Corolla Cross, hadir juga versi non-hybrid.

Tapi, mobil ini disuntik mati penjualannya pada Maret 2022. Alasannya jelas karena menurunnya permintaan pasar.

 

Baca juga: Deretan Mobil yang Disuntik Mati Tahun Ini

 

3. Apa yang Harus Dilakukan Saat Bertemu Mobil Pelat RF Minta Jalan?

Polisi lalu lintas menilang kendaraan berpelat khusus yang melanggar lalu lintas di wilayah DKI Jakarta.Dokumentasi Ditlantas Polda Metro Jaya Polisi lalu lintas menilang kendaraan berpelat khusus yang melanggar lalu lintas di wilayah DKI Jakarta.

Mengemudi di jalan raya, ada kalanya bertemu dengan pengguna kendaraan pelat RF atau pelat dinas lainnya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau