Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bahas Ragam Fitur dan Varian Toyota Kijang Innova Zenix

Kompas.com - 21/11/2022, 17:40 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – All New Kijang Innova Zenix hadir sebagai model baru yang mengalami perubahan mendasar dan menyeluruh. Kijang generasi ke-7 di Indonesia ini telah berkembang menjadi mobil yang spacious, customer-centric, dan ramah lingkungan.

Salah satunya adalah platform TNGA: GA-C dengan struktur monocoque yang menggantikan struktur ladder-on-frame.

Platform baru ini memungkingkan engineer Toyota untuk menyematkan berbagai teknologi advance terbaru kepada All New Kijang Innova Zenix seperti mesin 2.0L TNGA, generasi ke-5 Toyota Hybrid System, dan transmisi 10-Speed Direct Shift CVT.

Baca juga: Toyota Mulai Produksi Kijang Innova Zenix Hybrid

“Mewarisi DNA mobil yang telah lama digandrungi masyarakat dan telah mengalami berbagai penyempurnaan, All New Kijang Innova Zenix telah menjadi sebuah mobil untuk era baru,” ujar Hideki Mizuma, Chief Engineer All New Kijang Innova Zenix, di Jakarta (21/11/2022).

Bicara kelengkapan, kendaraan ini juga dibekali dengan berbagai fitur dan teknologi yang advance serta mewah di kelasnya.

Mulai New Panoramic Retractable Roof (Q & V HV), New Captain Seat with Ottoman (Q HV), dan New 10 inci Head Unit with Smartphone Connectivity (Q & V HV).

Baca juga: Video Viral Truk ODOL Lewat Tol JORR Siang Hari, Muatan Menjulang

Lalu ada New 10” Dual Rear Seat Entertainment (Q & V), teknologi berbasis telematika T Intouch, hingga advanced safety technology Toyota Safety Sense (TSS) 3.0.

Mengenai varian, All New Kijang Innova Zenix tersedia dalam tujuh grades yang dibagi menjadi 3 grade utama yaitu Q, V dan G.

Pada grade Q 2.0 HV, kendaraan ini telah dilengkapi dengan TSS 3.0 dan tersedia pilihan Modellista sebagai styling package tambahan.

Baca juga: Pecco Sudah Wanti-wanti Kepada Ducati Sebelum Memilih Bastianini

Di grade V, terdapat dua pilihan mesin, yaitu Gasoline dan Hybrid EV, di mana untuk grade 2.0 V HV tersedia opsi Modellista.

Di grade G, juga tersedia dua pilihan engine, termasuk Hybrid EV. Hal ini menjadikan All New Kijang Innova Zenix sebagai model Toyota pertama yang menjadikan Hybrid EV sebagai opsi di setiap grade.

Berikut rincian harga Toyota Kijang Innova Zenix:

Baca juga: RUU TNI Sah Jadi Undang-Undang, Ini Poin-poin Perubahannya

- Tipe Bensin:
Innova Zenix 2.0 G CVT: Rp 419.000.000
Innova Zenix 2.0 V CVT: Rp 467.000.000
(Premium color tambah Rp 3 juta)

- Tipe Hybrid:
Innova Zenix 2.0 G HV: Rp 458.000.000
Innova Zenix 2.0 V HV Modelista: Rp 532.000.000
Innova Zenix 2.0 Q HV Modellista: Rp 611.000.000
(Premium color tambah Rp 3 juta)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Eks Direktur Pertamina Patra Niaga 12 Jam Diperiksa Kejagung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau