Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SUV Ikonik dari BMW Berdaya 686 Tk

Kompas.com - 14/11/2022, 17:01 WIB
Aris F Harvenda

Editor

Dasbor dan juga layar model kurva yang berada di ruang kemudi berisi teknologi terbaru, operating system 8 BMW. Menu yang ada di dalamnya lengkap, mulai dari setelan dan informasi kendaraan, multimedia, hingga personalisasi.

Sedangkan kemewahan hadir dari penggunaan material pada dasbor, door trim dan juga jok. Plus desain mewah plafon ala mobil luxury premium.

Kenyamanan hadir dari desain bentuk jok baik depan dan belakang. Pengemudi dan penumpang depan dapat menikmati jok yang bisa memeluk tubuh dan memberikan rasa nyaman serta tidak mudah lelah.

Sementara di bagian belakang, BMW memberikan desain unik antara sandaran jok dengan sisi pintu yang berkonsep rounded.

Efeknya, ketika punggung kita bergeser ke arah pintu seolah menjadi satu kesatuan yang tidak terputus antara jok dengan pilar D bagian dalam.

Tak ada lagi jeda antara pinggir jok dengan pintu belakang BMW XMBMW Tak ada lagi jeda antara pinggir jok dengan pintu belakang BMW XM

2 sumber tenaga

Bicara M division, artinya tenaga yang dipakai bakal tidak biasa. XM dibekali dengan 2 sumber daya yaitu mesin konvensional dan motor listrik

Mesin konvensional yang bersemayam di balik kap mesin adalah V8, 4.395cc, twin turbo, dan variabel katup ganda yang mampu menghasilkan tenaga 489 tk.

Plus motor listrik teknologi eDrive milik BMW yang dapat dapat memberi daya tambahan 145 kW atau setara 197 tk.

Jika kedua sumber tenaga ini digabung, artinya XM mampu menghembuskan power hingga 686 tk, dengan maksimum torsi 800 Nm.

Mesin BMW XM mampu menghasilkan daya 686tkbmw Mesin BMW XM mampu menghasilkan daya 686tk

Akselerasi yang dihasilkan untuk melesat dari 0 hingga 100 kpj adalah4,3 detik. sedangkan kecepatan maksimum dibatasi hingga 250 kpj.

Selain buas, XM juga bisa menjadi pahlawan lingkungan hidup berkat motor listrik dan baterai yang digendongnya, karena SUV ini PHEV.

Ketika mengaktifkan model listrik, XM mampu bergulir hingga 80 km dari kondisi baterai penuh.

Penasaran? Sabar, BMW Indonesia berencana memasukkan XM ini. Jika tidak meleset bakal dijual pada 2024 mendatang. Untuk harga rasanya masih jauh dari kata sepakat untuk pasar Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau