JAKARTA, KOMPAS.com - Mitsubishi Motors akan meluncurkan versi produksi dari XFC Concept pada 2023. SUV kompak ini ternyata juga akan disiapkan versi elektrifikasinya.
Ryoichi Inaba, Division General Manager, ASEAN B Division, Mitsubishi Motors Corporation, mengatakan, dalam rencana jangka menengah baru yang dimulai tahun fiskal berikutnya, Mitsubishi akan memperkuat kendaraan strategis regionalnya di kawasan ASEAN.
Baca juga: SUV Kompak Mitsubishi XFC Concept Akan Dipamerkan di IIMS 2023?
"Kami akan melakukan perombakan produk inti kami, Triton dan Pajero Sport. Kami juga akan meluncurkan dua model SUV baru," ujar Inaba, saat perkenalan XFC Concept, Rabu (19/10/2022).
Inaba menambahkan, SUV kompak ini jadi produk yang pertama. Dimulai dari tahun fiskal 2023, versi produksi dari XFC Concept akan diluncurkan di negara-negara ASEAN.
Dengan masuk ke segmen SUV kompak, maka spesifikasi mesinnya kemungkinan besar akan berkapasitas 1.500 cc. Kemungkinan juga akan menggunakan mesin yang sama seperti Xpander.
Baca juga: Mengulas Mitsubishi XFC Concept, SUV Kompak Pesaing HR-V dan Creta
"Akan ada juga varian elektrifikasi. Kami juga berencana meluncurkannya di luar ASEAN, seperti Asia Selatan, Amerika Latin, dan Afrika," kata Inaba.
Jika melihat segmennya akan masuk ke SUV kompak, diprediksi versi elektrifikasinya akan menggunakan teknologi hybrid. Dengan harga yang tidak terlalu tinggi, tapi efisiensi mobil dan emisi yang dikeluarkan lebih baik.
"Mengikuti jejak crossover MPV Xpander, kami akan menempatkannya sebagai kendaraan strategi global kami berikutnya," ujarnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.