JAKARTA, KOMPAS.com - Usai meluncur secara nasional, Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta Tangerang PT Wahana Makmur Sejati (WMS) meluncurkan CBR250RR dalam acara Regional Public Launching.
Head of Marketing Wahana, Olivia Widyasuwita mengatakan, pasar motorsport kelas 250cc masih cukup baik meski marketnya kecil. Tanpa merinci detail, sepanjang 2022, pihaknya mampu menjual 3.300 unit motorsport.
Baca juga: Pesan Toyota Kijang Innova Hybrid Sekarang, Siapkan Rp 10 Juta
“Sejak pertama hadir, Honda CBR250RR memang telah miliki penggemar di kelasnya. Mengakomodasi kesenangan berkendara, apalagi mengadopsi karakter motor besar untuk mewujudkan kualitas terbaik,“ kata dia dalam keterangan resmi, Senin (17/10/2022).
Regional Public Launching berlokasi di Tangcity Mall, Tangerang pada Sabtu (15/10/2022). Wahana mengajak pengunjung untuk dapat merasakan langsung sensasi CBR250RR yang baru.
New CBR250RR hadir dalam warna baru varian SP yakni Mystique Blue yang dipasarkan dengan harga Rp 75.323.000 on the road (OTR) untuk area Jakarta dan Tangerang.
Baca juga: Mitos atau Fakta, Transmisi Ford Fiesta Sering Bermasalah?
New Honda CBR250RR
Untuk varian SP – Quick Shifter hadir dengan harga baru Bravery Red Black, Honda Racing Red dan Tri Color yang dibandrol mulai dari untuk Rp. 79.373.000 OTR area Jakarta dan Tangerang.
Sedangkan New CBR250RR varian Standar hadir dengan dua pilihan warna yakni Black Freedom dan Mat Gunpowder Black Metallic dipasarkan mulai dari Rp 63.023.000 OTR area Jakarta dan Tangerang.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.