Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peugeot Main Motor Listrik, Bakal Luncurkan e-Streetzone

Kompas.com - 10/10/2022, 18:29 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

Sumber rideapart


PARIS, KOMPAS.com - Peugeot akan memperkenalkan skuter listrik baru bernama Peugeot e-Streetzone di Paris Motor Show alias Mondial de l'Automobile di Paris, Perancis pada 17-23 Oktober 2022.

E-Streetzone akan menjadi salah satu daya tarik menggaet pasar Eropa. Motor ini merupakan upaya Peugeot untuk eksis di motor segmen nol emisi.

Motor listrik Peugeot e-Streetzone Foto: Peugeot Motor listrik Peugeot e-Streetzone

Baca juga: Jangan Bingung Pilih Jalur Saat Trabasan Pakai Motor Trail

Sesuai namanya berawalan huruf "E" yang berarti electric, motor ini merupakan pengembangan dari Peugeot Streetzone yang masih mengusung mesin berbahan bakar bensin.

Mengutip dari Rideapart, belum ada rincian teknis yang dirilis. Namun motor listrik baru ini disebut dapat menempuh jarak sampai 100 km sekali pengisian baterai. Bahkan jika pakai mode Eco bisa tembus 112 km.

e-Streetzone akan mengusung dua unit baterai, tiap baterai punya jarak tempuh 50 km. Ruang baterai tersebut bisa ruang bagasi yang bisa untuk menyimpan helm dan jaket jika baterai dilepas.

Baca juga: Truk Listrik Volvo Bakal Dipakai Amazon di Jerman, Kurangi Emisi

Motor listrik Peugeot e-Streetzone Foto: Peugeot Motor listrik Peugeot e-Streetzone

Fitur yang disediakan panel instrumen digital dengan konektivitas smartphone lewat aplikasi Free2Move eSolutions.

Peugeot e-Steetzone diprediksi akan dijual sekitar 2.500 USD atau sekitar Rp 38,2 jutaan. Untuk detail spesifikasi dan lainnya akan menyusul saat peluncuran di Paris Motor Show 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber rideapart
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com