Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tidak Khawatir BBM Naik, Ini Referensi Mobil Listrik di Indonesia

Kompas.com - 05/09/2022, 19:12 WIB
Serafina Ophelia,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

3. Nissan Leaf

Mobil listrik keluaran ini Nissan ini resmi meluncur di Indonesia tahu lalu, tepatnya pada tanggal 18 April 2021.

Selain desainnya yang kompak dan sporty, baterai mobil ini memiliki daya tahan yang cukup tinggi. Leag menggunakan baterai lithium-ion 40 kWh, memungkinkannya menempuh jarak hingga 311 km dalam sekali pengisian daya.

Pengisian daya bisa dilakukan dengan pengisi daya portable 3,3 kWh. Baterai bisa terisi penuh dalam waktu 12 hingga 15 jam, atau dengan menggunakan home charger AC 7,4 kWh, dengan waktu pengisian daya 5 hingga 7 jam.

Nissan Leaf dibanderol di harga Rp 600 jutaan.

4. Wuling Air ev

Mobil listrik Wuling Air ev untuk KTT G20Dok. Wuling Mobil listrik Wuling Air ev untuk KTT G20

Mobil listrik mungil keluaran Wuling ini meluncur di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022, tepatnya hari Kamis (11/8/2022) yang lalu.

Walaupun berukuran kecil, mobil listrik ini kaya fitur. Bahkan, sudah disematkan teknologi internet of vehicle (IoV) yang sudah ada pada mobil-mobil Wuling terdahulu, seperti Almaz.

Harganya berbeda tergantung dari jarak tempuh maksimalnya. Untuk standard range, harganya mulai dari Rp 238 juta. Sedangkan untuk long range adalah Rp 295 juta.

5. Hyundai Kona

Hyundai Kona Electric di JAW 2022 (Kompas.com/ Janlika putri)Janlika putri Hyundai Kona Electric di JAW 2022 (Kompas.com/ Janlika putri)

Sebelum Ioniq 5, Hyundai merilis Kona sebagai mobil listrik pertamanya dua tahun yang lalu, tepatnya pada tanggal 6 November 2020.

Mobil ini sendiri termasuk ke dalam segmen compact SUV. Kona dilengkapi dengan motor listrik magnet synchronous, bertenaga 150 kWh dan baterai lithium ion 64 kWh. Tenaganya bisa mencapai 201 tk dan torsi maksimum 394 Nm.

Hyundai Kona dibanderol di angka Rp 600 jutaan.

6. Mini Electric

Mini ElectricKompas.com/ApridaMegaNanda Mini Electric

Mobil keluaran merek Inggris ini resmi diluncurkan di Indonesia pada tanggal 8 Juni 2022 yang lalu. Ada dua varian yang ditawarkan, yaitu Mini Electric dan Mini Electric Collection.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com