Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beli Motor Listrik Alva One Dapat Servis Gratis dan Garansi Baterai

Kompas.com - 16/08/2022, 09:42 WIB
Gilang Satria,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Sebagai pemain baru di dunia roda dua khususnya sepeda motor listrik, Alva memberikan berbagai kemudahan buat konsumen. Seperti garansi dan servis gratis untuk Alva One.

Seperti diketahui baterai di motor listrik merupakan komponen yang krusial. Produsen motor listrik bahkan sering menyebut harga produksi motor mahal karena harga baterai saat ini masih tinggi.

Baca juga: Sulawesi Tengah Mulai Memberlakukan Pelat Nomor Putih

Antonius Rainier Haryanto, Managing Director Ilectra Motor Group (IMG), pemegang merek Alva, mengatakan, keseriusan Alva terjun ke bidang ini terlihat dari cara perusahaan memberikan jaminan beberapa aspek penting ke konsumen.

Alva memberikan garansi baterai selama 3 tahun atau jika pemakaian baterai sudah mencapai 25.000 kmFoto: Alva Alva memberikan garansi baterai selama 3 tahun atau jika pemakaian baterai sudah mencapai 25.000 km

"Yang pertama adalah garansi baterai selama 3 tahun atau jika pemakaian baterai sudah mencapai 25.000 km," kata Rainier di ICE BSD City, Tangerang, Senin (16/8/2022).

Lalu yang kedua, Alva memberikan servis gratis selama dua tahun atau hingga jarak tempuh mencapai 20.000 km untuk motor Alva One yang telah dibeli oleh konsumen.

Selanjutnya yang ketiga, pengguna juga akan mendapatkan garansi suku cadang selama 2 tahun atau hingga jarak tempuh mencapai 20.000 km.

Baca juga: BMW Seri 2 Coupe M Sport Meluncur di GIIAS 2022, Ini Spesifikasinya

Motor listrik Alva One dipamerkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di ICE BSD, Tangerang, Jumat (12/8/2022). Motor ini jadi salah satu produk lokal yang bakal meramaikan pasar motor tahun ini.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Motor listrik Alva One dipamerkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di ICE BSD, Tangerang, Jumat (12/8/2022). Motor ini jadi salah satu produk lokal yang bakal meramaikan pasar motor tahun ini.

Layanan darurat

Alva juga membuat Alva Roadside Assistance atau layanan darurat 24 jam jika pengguna mengalami kendala saat di perjalanan, seperti baterai habis di jalan.

Pengendara tinggal menelepon ke nomor hotline dan menjelaskan permasalahan, pengendara kemudian cukup menunggu di lokasi hingga petugas datang memberikan solusi baterai pengganti.

"Atau hal-hal yang dibutuhkan lainnya sehingga pengguna dapat kembali melanjutkan perjalanan," kata Rainier.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com