Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Fitur IoV pada Wuling Air EV

Kompas.com - 23/07/2022, 11:22 WIB
Serafina Ophelia,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mobil listrik pertama keluaran Wuling, Air ev, dilengkapi dengan berbagai fitur canggih yang dapat mendukung kenyamanan berkendara. Walaupun berukuran kecil, fitur yang disematkan serupa dengan mobil Wuling lainnya. Salah satunya adalah fitur Internet of Vehicle (IoV).

Product Planning Wuling Motors Danang Wiratmoko menjelaskan, konsep IoV adalah bagaimana mobil terkoneksi dengan internet dan bisa berperan sebagai device berbasis internet layaknya telepon genggam. 

"Jadi, fungsi-fungsi yang berkaitan sama internet itu bisa dilakukan sama mobil, seakan-akan dia (mobil) itu adalah sebuah gadget," ucap Danang kepada Kompas.com, Jumat (22/7/2022).

Baca juga: Mobil Listrik Wuling Air ev Bisa Dibeli di PEVS 2022

Contoh penggunaan IoV, misalnya pemilik bisa memantau lokasi mobilnya melalui handphone dengan menggunakan aplikasi.

"Terus di dalam mobilnya sendiri, kita bisa putar musik online seperti dari Joox, di dalam layar mobilnya. Dia sudah bisa terkoneksi secara online. Kemudian online navigation, itu juga sudah bisa," lanjut Danang.

Interior Wuling Air evKOMPAS.com/Serafina Ophelia Interior Wuling Air ev

Baca juga: Mobil Listrik Wuling Air ev Banjir Orderan

Karena mobil terkoneksi dengan smartphone pemilik kendaraan, pemilik juga bisa mengendalikan fitur di dalam mobil dari jarak jauh, misalnya menyalakan penyejuk udara (AC) hanya melalui handphone.

"Jadi, kita lihatnya teknologi itu kayaknya nanti arahnya ke situ. Otomotif sama IT akan sangat bersinggungan. Kita sudah memperkenalkan teknologi itu (IoV) di model (mobil Wuling) yang lain. Sekarang kita bawa juga ke mobil listrik," ucap Danang.

Wuling Air ev di PEVS 2022, Jumat (22/7/2022)KOMPAS.com/Serafina Ophelia Wuling Air ev di PEVS 2022, Jumat (22/7/2022)

Baca juga: PEVS 2022 Resmi Dibuka, Dihadiri 50 Perusahaan Kendaraan Listrik

Wuling Air EV bisa dipesan langsung di booth Wuling selama pameran PEVS, mulai dari Jumat (22/7/2022) hingga 31 Juli 2022 mendatang. Masa pre-booking masih berlangsung hingga tanggal 10 Agustus 2022.

Sedangkan untuk pengiriman, Brand & Marketing Director Wuling Motors Dian Asmahani menjelaskan, Wuling Air ev diperkirakan mulai dikirimkan konsumen bulan depan.

"Agustus akhir sudah mulai pengiriman. Menunggu launching sebenarnya," ucap Dian kepada wartawan di Jakarta, Jumat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com