Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER OTOMOTIF] Modifikasi Xenia Lawas, Jadi Mewah dan Canggih | 10 Mobil Terlaris Juni 2022, Avanza Posisi Pertama Xpander Merosot

Kompas.com - 18/07/2022, 06:02 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Generasi baru Daihatsu Xenia yang meluncur pada akhir tahun lalu langsung disambut baik oleh para pecinta otomotif. Daihatsu Xenia hadir dengan berbagai pembaruan mulai dari sektor eksterior, interior hingga dibekali fitur keselamatan yang cukup mumpuni.

Meski begitu, tak membuat generasi lamanya ketinggalan jaman. Salah satunya seperti Daihatsu Xenia lansiran 2006 milik Zainal Mustofa.

Pria yang bermukim di Yogyakarta ini, memodifikasi Daihatsu Xenia miliknya dengan tampilan elegan serta dilengkapi dengan berbagai fitur canggih.

Selain itu, realisasi penjualan mobil di pasar dalam negeri sepanjang Juni 2022 berhasil kembali meningkat, sebesar 37,5 persen secara bulanan menjadi 79.168 unit setelah sempat merosot tajam pada Mei 2022.

Seiring dengan hal tersebut, peta persaingan industri otomotif pun tampak memanas lagi. Keadaan ini dapat terlihat dari sengitnya angka penjualan di tiap model dan merek.

Melansir data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), setelah pisah model dengan Veloz pada akhir tahun lalu, kini Toyota Avanza berhasil kukuhkan posisi pertama sebagai mobil terlaris.

Berikut 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Minggu , 18 Juni 2022 :


1. Modifikasi Xenia Lawas, Jadi Mewah dan Canggih

Daihatsu XeniaDoc Zainal Mustofa Daihatsu Xenia

“Untuk aliran modifikasi yang saya ambil itu Elegant, karena bisa terlihat manis dan enak dipandang. Awal modifikasinya itu saya ganti pelek dulu, lama-lama berkelanjutan sampai sekarang,” ucap Zainal saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (16/7/2022).

Pada bagian eksterior, Zainal mengecat ulang mobilnya dari semula warna silver menjadi british racing green.

Kemudian, pada bagian depan juga sudah disematkan bumper Avanza tipe S dengan tambahan lips bumper.

Baca juga: Modifikasi Xenia Lawas, Jadi Mewah dan Canggih


2. 10 Mobil Terlaris Juni 2022, Avanza Posisi Pertama Xpander Merosot

Toyota Avanza di Filipinatoyota.com.ph Toyota Avanza di Filipina

Tidak tanggung-tanggung, perbedaannya dengan posisi kedua yang diisi oleh Daihatsu Sigra cukup jauh, yaitu dari 6.172 unit ke 5.350 unit. Angka ini juga tercatat meningkat pesat dari sebelumnya yakni hanya 1.766 unit.

Sementara Honda Brio yang rutin menduduki peringkat teratas, terpaksa turun ke posisi ke-4 meski masih mengalami peningkatan penjualan secara bulanan, yakni dari 4.121 unit menjadi 4.472 unit.

Posisinya itu, tepat berada di bawah Toyota Rush dengan 4.705 unit dan di atas Suzuki Carry PU dengan 4.175 unit dan Toyota Calya yang berhasil mencetak angka penjualan 4.035 unit.

Baca juga: 10 Mobil Terlaris Juni 2022, Avanza Posisi Pertama Xpander Merosot


3. Tidak Sempat ke Samsat, Begini Cara Blokir STNK Online

Ilustrasi STNKKOMPAS.com/SRI LESTARI Ilustrasi STNK

Bagi pihak yang baru saja menjual atau kehilangan kendaraan bermotor harus segera melakukan pemblokiran Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK).

Pemblokiran STNK harus dilakukan guna menghindari masalah yang menyangkut pajak dan legalitas kendaraan. Jika sebelumnya pemblokiran STNK dilakukan di kantor Samsat, kini bisa dilakukan secara online.

Oleh karena itu, jika pemilik kendaraan tidak memiliki waktu untuk datang ke kantor samsat dapat memblokir STNK secara daring hanya dengan ponsel.

Baca juga: Tidak Sempat ke Samsat, Begini Cara Blokir STNK Online

4. Hyundai Stargazer Pakai Transmisi IVT, Beda dengan Avanza dan Xpander

Hyundai StargazerHMID Hyundai Stargazer

Hyundai Stargazer akhirnya resmi mengungkap seluruh tampilan Stargazer di Indonesia. Mobil ini akan bermain di segmen low multi purpose vehicle (LMPV), sekaligus akan bertarung dengan para rivalnya yakni Toyota Avanza dan Mitsubishi Xpander.

Hyundai membekali Stargazer dengan mesin 1.5 L MPI, 16 katup, 4-silinder dengan kapasitas 1.497 cc. Mesinnya sama seperti yang digunakan Creta.

Bicara soal transmisi, Hyundai Stargazer mengawinkan mesinnya dengan sistem transmisi Intelligent Variable Transmission (IVT).

Baca juga: Hyundai Stargazer Pakai Transmisi IVT, Beda dengan Avanza dan Xpander


5. Buat Apa Ada Knock Sensor Jika Minum Pertalite Masih Bikin Ngelitik?

Mesin inline-six MazdaDok. Motor1.com Mesin inline-six Mazda

Mobil modern memang dilengkapi teknologi yang canggih. Buktinya, mesin dibuat bisa menyesuaikan diri dengan kebutuhan pengendara secara otomatis.

Seperti kondisi mesin ngelitik, yang sudah dikembangkan teknologinya disebut knock sensor. Fungsinya, menjaga momentum pembakaran ketika menggunakan bensin yang sesuai rekomendasi pabrikan.

Sehingga ketika terjadi ngelitik di mesin, ECU bisa segera mengatur waktu pengapian, agar campuran bensin dan udara terbakar sempurna.

Baca juga: Buat Apa Ada Knock Sensor Jika Minum Pertalite Masih Bikin Ngelitik?

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau