JAKARTA, KOMPAS.com - Imbas hari kerja yang sedikit karena libur Lebaran, PT Honda Prospect Motor (HPM) mencatat penjualan sebanyak 7.758 unit pada Mei 2022.
Dari sisi produk, tiga model masih menjadi kontributor utama bagi penjualan Honda di bulan kelima 2022, yakni Brio, All New HR-V, dan All New BR-V.
Brio mengantongi penjualan 3.872 unit dan menymbang kontribusi 49,9 persen dari total penjualan Honda pada Mei 2022.
Dari jumlah tersebut, sebanyak 3.032 unit didominasi oleh segmen low cost green car (LCGC) alias Brio Satya.
Baca juga: Harga di Bawah Rp 300 Juta, Ertiga Hybrid Jadi Mobil Elektrifikasi Termurah
Posisi kedua ditempati All New Honda HR-V dengan penjualan 1.542 unit dan menyumbang 19,9 persen penjualan Honda. Sementara BR-V berkontribusi 18,1 persen dengan penjualan 1.407 unit.
Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM mengatakan, meski penjualan retail pada Mei dipengaruhi hari kerja, tapi permintaan konsumen sampai saat ini masih positif. Terutama untuk All New HR-V, All New BR-V, dan Brio.
"Meskipun demikian, kendala pasokan komponen untuk produksi masih berlanjut hingga saat ini sehingga kami terus berupaya memaksimalkan produksi agar konsumen yang telah melakukan pemesanan bisa mendapatkan mobil dalam waktu yang secepat-cepatnya," kata Billy, dalam keterangan resminya.
Baca juga: Suzuki Klaim Konsumsi BBM Ertiga Smart Hybrid di Atas 15 Kpl
Sedangkan model lain yang juga berkontribusi sepanjang Mei, yakni Honda City Hatchback RS sebanyak 378 unit, CR-V 351 unit, Mobilio 101 unit, Civic RS 44 unit, City sedan 40 unit, dan Accord 23 unit.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.