Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Sebut Masih Ada Gelombang Mudik dari Jakarta

Kompas.com - 01/05/2022, 12:21 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kakorlantas Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi menyebut bahwa masih akan ada gelombang-gelombang mudik dari Jakarta ke kota-kota di Pulau Jawa.

Hal itu disampaikan Firman saat melakukan patroli dan pantauan Kamseltibcarlantas arus mudik via udara, Sabtu (30/4/2022).

Firman mendampingi Asops Kapolri Irjen Pol Agung Setya bersama Dankor Brimob Irjen Anang Revandoko serta Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo.

Baca juga: Pakai Helm Jet Tempur, Vinales Dapat Dukungan dari Tom Cruise

Arus mudik di Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, H-2 sudah memperlihatkan kepadatan.KOMPAS.com/ M ELGANA MUBAROKAH Arus mudik di Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, H-2 sudah memperlihatkan kepadatan.

Untuk itu kata dia, pihaknya akan terus memastikan jajaran yang akan dilalui para pemudik ini tidak ada kendala, meski dinamika operasi di lapangan, tentu saja tidak selalu presisi.

Hal terpenting kata Firman, masyarakat bisa memahami bahwa memang jumlah dari animo yang melaksanakan mudik tahun ini cukup luar biasa.

“Keberhasilan operasi ini sangat ditentukan dari bagaimana kerja sama seluruh pemakai jalan dengan petugas-petugas yang ada di lapangan," katanya mengutip NTMC Polri, Minggu (1/5/2022).

"Kami terus menghimbau baik masyarakat yang menggunakan jalur-jalur alternatif maupun jalur jalan tol untuk tetep menjaga diri demi keselamatan,” ujar Firman.

Baca juga: Raih Pole Position di GP Jerez, Bagnaia Bisa Jinakan Desmosedici

Pengendara sepeda motor memadati jalur mudik motor di jalan raya Kalimalang, Jakarta, Kamis (27/4/2022). Pada H-4 Lebaran 2022 jalan raya Kalimalang mulai dipadati pemudik yang akan menuju ke Jawa Tengah.ANTARA FOTO/MUHAMMAD ADIMAJA Pengendara sepeda motor memadati jalur mudik motor di jalan raya Kalimalang, Jakarta, Kamis (27/4/2022). Pada H-4 Lebaran 2022 jalan raya Kalimalang mulai dipadati pemudik yang akan menuju ke Jawa Tengah.

Firman menyebut puncak arus balik Lebaran 2022 akan terjadi pada 7-8 Mei 2022. Adapun Korlantas sendiri akan memulai antisipasinya sejak tanggal 6 Mei 2022.

“Oleh karena itu, kami berharap pemudik nanti tidak perlu berebut masuk ke area Jakarta, kembali tertib dan tetap mengikuti jadwal yang sudah kami siapkan, terus mengikuti informasi-informasi yang diberikan dari rekan-rekan media," katanya.

"Semoga komunikasi yang kita bangun sampai saat ini dan masukan-masukan dari masyarakat sepanjang operasi ini juga akan terus memperbaiki cara bertindak kita di lapangan,” ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com