JAKARTA, KOMPAS.com - PT Jasamarga Jalanlayang Cikampek, menutup sementara akses masuk Jalan Tol Layang Jakarta-Cikampek atau Mohammed Bin Zayed (MBZ) yang dilakukan atas diskresi kepolisian.
Penutupan akses Tol Layang MBZ dari arah Jakarta ke Cikampek, dilakukan sejak pukul 08.08 WIB guna mengurai kepadatan lalu lintas.
Tody Satria, Marketing and Communication Department Head Jasamarga Transjawa Tollroad Regional Division mengatakan, penutupan sementara berlaku untuk akses menuju Cikampek.
"Penutupan sementara terdapat pada akses masuk Jalan Tol Layang MBZ dari Kalimalang Tol JORR E Km 46+200, akses Jatiasih Tol JORR E Km 45+200, dan akses Tol Jakarta-Cikampek Km 10 arah Cikampek," kata Tody dalam keterangan resminya, Rabu (27/4/2022.
Baca juga: Hari Ini Uji Coba Ganjil Genap dari Km 47 sampai Kalikangkung
Lebih lanjut Tody menjelaskan, penutupan dilakukan akibat kepadatan yang terjadi imbas pertemuan off ramp Km 48 arah Cikampek Jalan Tol Layang MBZ dan Jalan Tol Jakarta-Cikampek bawah.
Sayangnya belum ada informasi soal kapan akses masuk Tol Layang MBZ menuju Cikampek akan kembali dibuka.
Dengan adanya rekayasa lalu lintas penutupan tersebut, Jasa Marga memohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan.
Baca juga: Bukan Gantungan, Ini Fungsi Pelat Kecil pada Anak Kunci Mobil
Lihat postingan ini di Instagram
"Diimbau kepada pengguna jalan agar tetap berhati-hati dan jaga jarak aman dalam berkendara, pastikan kondisi kendaraan layak jalan," ucap Tody.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.