Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dorna Sports Tidak Khawatir Penonton Berkurang karena Rossi Pensiun

Kompas.com - 24/02/2022, 08:42 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Musim ini, Rossi sudah tidak lagi balapan karena pensiun. Meski demikian, Dorna Sports tidak khawatir penonton MotoGP akan berkurang.

Tidak bisa dimungkiri bahwa penggemar Valentino Rossi sangat banyak dan tersebar di banyak negara. Namun, banyak juga di antaranya yang memang suka menonton MotoGP.

Baca juga: Adiknya Rossi Sebut Sirkuit Mandalika Punya Tikungan Terbaik di Dunia

Banyak yang berharap Rossi akan kembali ke MotoGP, baik itu menjadi wildcard maupun manajer tim VR46 Racing Team. Namun, Rossi sendiri sibuk dengan balapan roda empat.

Hasil MotoGP Valencia: Pebalap Yamaha SRT Italia Valentino Rossi melambai kepada para penggemar saat ia membalap pada sesi latihan bebas di MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo di Cheste pada 13 November 2021.AFP/JOSE JORDAN Hasil MotoGP Valencia: Pebalap Yamaha SRT Italia Valentino Rossi melambai kepada para penggemar saat ia membalap pada sesi latihan bebas di MotoGP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo di Cheste pada 13 November 2021.

CEO Dorna Sports Carmelo Ezpeleta mengatakan, dirinya selalu memilih untuk melihat Rossi karena dia adalah teman. Ezpeleta juga sangat berterima kasih atas apa yang telah Rossi lakukan untuk MotoGP.

"Dia akan datang ke beberapa balapan, tapi saya tahu pekerjaannya adalah untuk terus berkompetisi. Dia akan lanjut dengan mobil. Saya sangat memahaminya," ujar Ezpeleta, dikutip dari GPone.com, Rabu (23/2/2022).

Baca juga: Cerita Stoner yang Jadi Korban Keberingasan Penggemar Rossi...

Ezpeleta menambahkan, VR46 Racing Team ada di tangan yang baik. Tim ini adalah milik Rossi.

Valentino Rossi menjalani sesi tes menggunakan Audi R8 untuk GT World Challenge EuropeDok. W Racing Team Valentino Rossi menjalani sesi tes menggunakan Audi R8 untuk GT World Challenge Europe

Musim ini pertama kalinya VR46 Racing Team akan sepenuhnya turun sebagai tim satelit dengan dua pebalap, yakni Luca Marini dan Marco Bezzecchi.

Tim ini sempat bermasalah dengan sponsor utama. Awalnya, Aramco digadang-gadang akan mendukung penuh. Namun, kesepakatan tidak kunjung datang dan masuklah Mooney di saat-saat terakhir.

"Itu tidak mengganggu saya. Saya terus berhubungan dengan mereka, dan saya tahu bahwa timnya Valentino akan ada (di MotoGP), bagaimanapun juga," kata Ezpeleta.

Valentino Rossi saat berlaga pada MotoGP Emilia Romagna 2021. (Photo by ANDREAS SOLARO / AFP)ANDREAS SOLARO Valentino Rossi saat berlaga pada MotoGP Emilia Romagna 2021. (Photo by ANDREAS SOLARO / AFP)

Soal penonton MotoGP yang menurun karena pensiunnya Rossi, Ezpeleta juga mengaku tidak khawatir dan yakin akan tetap banyak yang mengikuti ajang balap motor paling bergengsi di dunia ini.

"Saya menduga orang-orang akan tetap datang dan mendukung semua pebalap Italia yang merupakan anak-anak dari Valentino," ujar Ezpeleta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau