Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 12/01/2022, 16:41 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com – Rem blong menjadi salah satu penyebab utama kecelakaan kendaraan. Sebab, disfungsi rem menyebabkan pengereman tidak bekerja dengan baik. Akan tetapi, hal ini dapat diantisipasi oleh pengemudi.

Executive Coordinator Technical Service Division PT Astra Daihatsu Motor Bambang Supriyadi menyebutkan, ada tiga langkah untuk mengatasi hal ini.

“Langkah yang dilakukan yaitu turunkan kecepatan dengan menurunkan gigi transmisi, tarik rem parkir, dan segera tepikan kendaraan,” katanya kepada Kompas.com baru-baru ini.

Baca juga: Kecelakaan Truk Akibat Rem Blong, Pentingnya Kompetensi Pengemudi

Menurunkan gigi di sini berguna untuk mengurangi kecepatan mobil. Teknik yang disebut dengan engine brake ini akan membuat kecepatan laju mobil berkurang perlahan.

Namun, saat di tahap ini mobil belum sepenuhnya berhenti. Oleh karena itu, lanjut ke langkah berikutnya. Kemudian, tarik tuas rem parkir (rem tangan) di tempat yang memungkinkan untuk menepi.

Hal yang paling utama, saat melakukan langkah tersebut, pengemudi harus tetap tenang. Dengan begitu, akan mudah dalam mengambil keputusan yang tepat.

 Restorasi Aliran Period CorrectVertue Restorasi Aliran Period Correct

Marcell Kurniawan selaku Training Director The Real Driving Center (RDC) mengatakan bahwa sebelumnya pengemudi harus mengetahui penyebab rem blong sehingga dapat mengantisipasi hal tersebut

“Rem mobil bisa mengalami blong karena brake fading dan juga vapor locking. Untuk itu, sebelumnya kita juga harus menjaga kualitas cairan rem yang digunakan," kata Marcell.

Setelah melakukan engine brake dan mobil masih belum bisa berhenti, Marcell menyarankan untuk menginjak pedal rem lagi untuk mengantisipasi adanya vapor locking pada sistem pengereman.

Baca juga: Pedal Rem Mobil Terasa Naik Turun Saat Diinjak, Cek Komponen Ini

"Kalau memang tidak bisa, kita coba kocok remnya sebagai antisipasi kemungkinan vapor locking sehingga uap atau udara yang ada di selang rem bisa hilang," ucap Marcell.

Apabila mobil masih melaju, coba untuk menggesekkan mobil ke pembatas jalan atau apabila ada jalur penyelamat bisa digunakan untuk mengurangi kecepatan mobil.

Memastikan rem selalu optimal dan tidak mengalami blong adalah mengantisipasi terjadinya kecelakaan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke