Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Spesifikasi Piaggio Ape Electrik, Harga Tembus Rp 130 Juta

Kompas.com - 14/12/2021, 17:21 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Piaggio Commercial Indonesia (PCI) resmi meluncurkan Piaggio Ape Electrik. Kendaraan roda tiga listrik ini punya dua tipe yaitu Ape E-Xtra dan Ape E-City.

Piaggio Ape E-Xtra adalah kendaraan niaga ringan untuk keperluan kargo dengan bak atau boks di bagian belakang, adapun Ape E-City untuk penumpang bentuknya mirip "Bajaj".

Piaggio Ape ElectrikKOMPAS.com/Gilang Piaggio Ape Electrik

Kristianto Gunadi, Presiden Direktur PT Bagaskoro Mega Langgeng (BML), mengatakan, Ape E-Xtra dapat disesuaikan untuk berbagai aplikasi mulai van pengiriman hingga pengumpul sampah.

Baca juga: Impresi Mengemudi Toyota Raize GR Sport di Dalam dan Luar Kota

"Sangat sesuai untuk melayani distribusi logistik, delivery, khususnya segmen e-commerce online shop, atau segmen consumer good seperti AMDK, botol air mineral, FMCG, sayuran, tabung gas, termasuk buat kebersihan kota khususnya pengumpulan sampah dan lainnya," kata Selasa (14/12/2021).

Piaggio Ape E-Xtra berbentuk boks atau pikap memiliki dimensi bak panjang 180-200 cm, lebar 150 cm dan tinggi 80 cm untuk pikap 135 cm untuk model boks.

Piaggio Ape ElectrikKOMPAS.com/Gilang Piaggio Ape Electrik

Sedangkan Ape E-City memiliki ruang belakang untuk dua penumpang dewasa. Ape E-City disebut sebagai lambang kenyamanan untuk transportasi penumpang komuter perkotaan.

"Dengan tingkat NVH yang sangat rendah. Ini akan merevolusi transportasi di semua kota besar dengan biaya operasi yang sangat rendah," kata Kristianto.

Baca juga: Siapkan Timbangan Portabel, Korlantas Cari dan Tindak Truk ODOL

Dimensi Ape Electrik memiliki panjang total 3.315 mm, lebar 1.490 mm, dan tinggi 1.770 mm. Jarak sumbu roda 2.100 mm, dan ground clereance sebesar 220 mm.

Piaggio Ape ElectrikFoto: Ridwan Piaggio Ape Electrik

Piaggio Ape Electrik mengusung motor listrik alias dinamo yang mampu mengeluarkan daya 9,55 Kw pada 3.500 rpm serta torsi 45 Nm. Baterainya lithium ion 51,2 V berdaya 8 kWh.

Pengisi daya alias charger pakai colokan 48 V/3.000 W. Pengisian dari kondisi kosong butuh waktu 3 jam 45 menit. Kendaraan mampu dipacu sampai 45 kpj dan menempuh jarak 90 km.

Harga

- Piaggio Ape E-Xtra Pickup: Rp 125.000.000

- Piaggio Ape E-Xtra Box: Rp 131.000.000

- Piaggio Ape E-City seharga Rp 115.000.000

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau