Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Quartararo Sebut Kondisi Sirkuit Austin Sekarang Bukan untuk MotoGP

Kompas.com - 02/10/2021, 16:22 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jalannya MotoGP Amerika di Sirkuit Austin, Texas, mendapat kritik keras dari banyak pebalap. Salah satunya adalah pemimpin klasemen sementara MotoGP 2021, yakni Fabio Quartararo.

Pebalap Monster Energy Yamaha MotoGP tersebut mengatakan bahwa permukaan trek tidak rata hingga tidak layak untuk balapan MotoGP. Quartararo hanya sanggup berada di posisi ketiga pada FP2, sedangkan pada FP1 ada di posisi ke-15 dalam kondisi trek basah.

Baca juga: Quartararo Belajar dari Marquez, Tidak Ada Main Aman

Soal kondisi trek, menurut Quartararo, kondisinya kurang lebih seperti trek yang biasa dia gunakan untuk balapan, untuk latihan dengan motor motocross. Tapi, dengan motor MotoGP yang lebih kencang, maka lebih buruk jadinya.

Fabio Quartararo saat berlaga pada MotoGP Amerika 2021.   Mirco Lazzari gp/Getty Images/AFP (Photo by Mirco Lazzari gp / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / Getty Images via AFP)MIRCO LAZZARI GP Fabio Quartararo saat berlaga pada MotoGP Amerika 2021. Mirco Lazzari gp/Getty Images/AFP (Photo by Mirco Lazzari gp / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / Getty Images via AFP)

"Kami bicara (dengan safety commission) dua tahun lalu dan menyampaikan mereka perlu melapisi ulang permukaannya, tapi sekarang lebih buruk. Masih bisa diterima untuk balapan, saya tidak tahu harus bilang apa, ini lelucon," ujar Quartararo, dikutip dari Crash.net, Sabtu (2/10/2021).

Menurutnya, trek tersebut bukan trek untuk MotoGP. Baginya, itu adalah trek untuk latihan. Untuk balapan di tempat tersebut, tidak masalah jika hanya satu lap.

Baca juga: Sisa Empat Seri, Rossi Sebut Bagnaia Sulit Kalahkan Quartararo

"Tapi, untuk 20 lap, Anda akan lihat bagi saya akan ada momen buruk. Mereka bilang pada saya bahwa mereka melihat banyak motor bergoyang di tikungan 10," kata Quartararo.

Fabio Quartararo saat berlaga pada MotoGP Amerika 2021.   Mirco Lazzari gp/Getty Images/AFP (Photo by Mirco Lazzari gp / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / Getty Images via AFP)MIRCO LAZZARI GP Fabio Quartararo saat berlaga pada MotoGP Amerika 2021. Mirco Lazzari gp/Getty Images/AFP (Photo by Mirco Lazzari gp / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / Getty Images via AFP)

Quartararo mengatakan, jika ada gundukan di tikungan 1, 11, dan 12, tidak masalah. Sebab, tikungan tersebut adalah tikungan lambat.

"Tapi, untuk tikungan 2, 3, dan 10, itu adalah tikungan terburuk jika ada gundukan," ujar Quartararo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau