Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aerox 155 Rp 16 Jutaan, PCX 150 Rp 24 Jutaan, Ini Pilihan Skutik 150 cc Jelang Lebaran

Kompas.com - 12/05/2021, 09:12 WIB
Dio Dananjaya,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Buat konsumen yang baru berpindah dari segmen motor sport ke skutik, barangkali bakal mengeluhkan posisi duduk dan performa motor yang berubah drastis.

Salah satu solusi yang bisa dipertimbangkan, yaitu memilih skutik 150 cc bekas yang saat ini mulai banyak modelnya.

Sebab, motor ini menawarkan posisi duduk yang nyaman serta performa yang cukup untuk dalam kota maupun touring seperti halnya motor sport.

Baca juga: Kepala Mekanik Baru, Rossi Jadi Tak Paham Setting Motornya

Yamaha Aerox155VVA R-Version warna barudok.Yamaha Yamaha Aerox155VVA R-Version warna baru

Waktu baru hadir pada 2016, bisa dibilang hanya Yamaha Nmax 155 yang mengisi segmen ini. Namun beberapa tahun belakangan, Yamaha menambah amunisi dengan meluncurkan Aerox 155.

Sementara Honda merilis Vario 150, PCX 150 hingga ADV150. Konsumen pun diuntungkan dengan pilihan yang banyak, apalagi kisaran harganya juga terbilang luas.

Darwin Danubrata, pemilik diler Songsi Motor di Jagakarsa, Jakarta Selatan, mengatakan, pilihan skutik 150 cc saat ini cukup beragam dan bisa menyesuaikan dengan dana yang dimiliki konsumen.

Baca juga: Saat Menyalakan Mesin Motor Injeksi Harus Nunggu Lampu Indikator Mati?

Yamaha NMAX di IIMS 2017.KompasOtomotif-Donny Apriliananda Yamaha NMAX di IIMS 2017.

“Paling diminati Nmax dan PCX. Tapi untuk sekarang lebih gampang jual Nmax, karena harga lebih murah dari PCX,” ujar Darwin, kepada Kompas.com beberapa waktu lalu.

“Kalau mau yang lebih murah bisa pilih Vario atau Aerox, kondisi bagus banyak yang di bawah Rp 20 juta,” kata dia.

Baca juga: Halau Pemudik Nekat Jelang Lebaran, Penyekatan Dibuat Berlapis-lapis

Motor bekas di Showroom Nugroho Motor, Kartasura, Sukoharjoistimewa Motor bekas di Showroom Nugroho Motor, Kartasura, Sukoharjo

Berikut ini daftar harga skutik bekas di segmen 150 cc:

Honda
All New Vario 150 2018-2019 Rp 16 jutaan – Rp 19 jutaan
PCX 150 2018-2019 Rp 24 jutaan – Rp 27 jutaan
ADV 150 2019-2020 Rp 28 jutaan – Rp 33 jutaan

Yamaha
Nmax 2015-2016 Rp 18 jutaan – Rp 20 jutaan
Nmax 2017-2019 Rp 22 jutaan – Rp 26 jutaan
Aerox 2017-2018 Rp 16 jutaan – Rp 19 jutaan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau