Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER OTOMOTIF] Larangan Mudik, Pintu Tol Karawang Barat dan Tanjungpura Dijaga Ketat | Banyak Diminati, Intip Harga Bekas MPV Premium

Kompas.com - 28/04/2021, 06:02 WIB
Aprida Mega Nanda,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

Kendaraan bermotor roda empat low cost green car (LCGC), masih banyak diminati oleh konsumen mobil bekas menjelang Lebaran.
Hal tersebut seiring dengan harga yang lebih terjangkau sehingga bisa berhemat di samping usainya belum terlalu tua, jadi perawatannya masih terjaga.

Presiden Direktur Mobil88 Halomoan Fischer mengatakan, meski di tengah pandemi Covid-19 mobil murah masih diminati pembeli di tahun 2021.

“Selain MPV dan SUV, biasanya konsumen yang tidak suka mobil besar akan langsung menjatuhkan pilihannya ke LCGC dibandingkan hatchback. Karena faktor harga yang lebih murah,” ujar Fischer saat dihubungi Kompas.com, Selasa (27/4/2021).

Baca juga: Harga Mobil Murah Bekas Jelang Lebaran, Mulai Rp 60 Jutaan

4. Dipakai Kakorlantas Polri, Renault Twizy Jadi Mobil Polisi?

Mobil Patwal (Polisi Patroli dan Pengawalan) di Indonesia terbilang beragam. Paling terkini, kepolisian sudah menggunakan mobil listrik untuk kendaraan dinasnya.

Hal ini terungkap lewat video yang diunggah Instagram @bambang.soesatyo, di sana terlihat Renault Twizy dalam balutan livery khas mobil Patwal.

“Alhamdulillah polisi sudah mulai modern dan beralih ke listrik,” tulis Ketua Umum IMI Bambang Soesatyo di Instagramnya, Selasa (27/4/2021).

“Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono bersama Wakil Bendahara Umum IMI Rudy Salim, sedang mencoba kecanggihan mobil listrik Renault untuk patroli pemukiman,” kata dia.

Baca juga: Dipakai Kakorlantas Polri, Renault Twizy Jadi Mobil Polisi?

Bike Smart Electric KOMPAS.com/Gilang Bike Smart Electric

5. Mau Dijual Rp 10 Juta, Ini Target Pasar Motor Listrik Bamsoet

Motor listrik Bike Smart Electric rencananya akan dijual dengan harga di bawah Rp 10 juta. Motor akan meluncur setelah proses uji tipe selesai.

Djoko Iman Santoso, Direktur Pemasaran dan R&D BS Electric mengatakan, target harga jua di bawah Rp 10 juta tersebut agar bisa dijangkau banyak orang.

“Memang kita sasaranya entry level, ibu-ibu, PNS, TNI-Polri, bahkan kita ingin dilernya (sampai level) RT dan RW, memang maunya ke pelosok-pelosok," kata Iman yang ditemui di IIMS Hybrid 2021 belum lama ini.

Iman mengatakan, agar lebih merakyat saat ini pihaknya sedang berusaha bekerjasama dengan lembaga pembiayaan agar produknya bisa dibeli dengan cara kredit.

Baca juga: Mau Dijual Rp 10 Juta, Ini Target Pasar Motor Listrik Bamsoet

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com