JAKARTA, KOMPAS.com - PT Honda Prospect Motor (HPM) kembali meluaskan jaringannya. Kali ini dengan memperkenalkan diler Honda Sanggar Laut Palopo yang jadi diler pertamanya di kota Palopo, Sulawesi Selatan.
Honda Sanggar Laut Palopo hadir dengan layanan 3S, selain itu juga telah dilengkapi fasilitas bodi dan cat yang berdiri di lahan seluas 6.443 meter persegi dan luas 7.233 meter persegi.
Takehiro Watanabe, Presiden Direktur PT HPM mengatakan, diler Sanggar Laut menjadi wujud konsistensi dalam melayani konsumen secara lebih luas. Hal ini jug sejalan dengan target Honda dalam mempertahankan pangsa pasarnya yang makin meningkat di Palopo.
"Bagi kami, memastikan konsumen mendapatkan pelayanan terbaik adalah suatu hal yang penting dari segi servis penjualan maupun suku cadang," ucap Watanabe dalam keterangan resminya, Rabu (31/3/2021).
Baca juga: Bisakah Bayar Pajak Kendaraan 5 Tahunan Tanpa Melampirkan BPKB?
Diler ini memiliki ragam fasilitas yang cukup lengkap untuk memanjakan konsumen. Sementara untuk layanan perawatan kendaraan, Honda Sanggar Laut Palopo memiliki area servis seluas 2.982 meter persegi.
Fasilitasnya terdiri dari 6 bay general repair, 1 bay perawatan berkala, 1 bay quick service, 1 bay final inspection, 1 bay spooring, 2 bay washing, 11 service parking, dan 2 reception and delivery.
Sementara untuk layanan body & paint, terdiri dari 2 bay Assembly, 2 bay Beating, 1 bay Frame Alligment, 2 bay Putty, 2 bay Primer Surfacer Sanding, 1 bay Paint Preparation, 1 Spray Booth, 2 bay Polishing, 1 bay Final Inspection, dan 15 bay BP Parking.
Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM mengatakan, Palopo menjadi salah satu kota yang memberikan kontribusi pasar yang positif bagi Honda. Hal tersebut ditunjukan dari pangsa pasar yang tumbuh setiap tahunnya.
Baca juga: Sensasi Honda Sensing CR-V Facelift 1.5L Turbo Prestige
"Hal ini membuat kami semakin yakin untuk memperluas jaringan kami di Palopo dan kami yakin Honda Sanggar Laut Palopo akan menghadirkan layanan serta fasilitas terbaik untuk konsumennya yang telah memenuhi standar kualitas tinggi Honda," kata Billy.
Sepanjang 2020, pangsa pasar Honda di Palopo secara total tercatat 17,8 persen, meningkat 2,5 persen dibandingkan 2019. Sedangkan participating market share Honda di Palopo tercatat sebesar 24,1 persen di tahun 2020, mengalami kenaikan sebesar 4,1 persen dari tahun sebelumnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.