Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Lokasi Pelayanan SIM Keliling di Wilayah DKI Jakarta pada Akhir Tahun

Kompas.com - 28/12/2020, 08:12 WIB
Ari Purnomo,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Melakukan perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) memang biasanya dilakukan di kantor Satpas SIM.

Tetapi, bagi warga yang berdomisili di DKI Jakarta perpanjangan SIM tidak hanya bisa dilakukan di kantor Satpas saja.

Pelayanan perpanjangan SIM juga bisa dilakukan di pelayanan SIM keliling atau pun di gerai SIM yang sudah disiapkan oleh Polda Metro Jaya.

Kasi SIM Ditlantas Polda Metro Jaya AKP Agung Permana mengatakan, untuk pelayanan perpanjangan SIM juga bisa dilayani di SIM keliling.

Baca juga: Bayar Pajak Kendaraan Saat Liburan Akhir Tahun Bisa Secara Online

Dengan begitu, maka warga yang ingin melakukan perpanjangan bisa lebih fleksibel ketika ingin memperpanjang masa berlaku SIMnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by ini POLISI (@ini_polisi)

“Untuk jadwal dan lokasi pelayanan SIM keliling masih sama seperti sebelumnya,” kata Agung kepada Kompas.com, Minggu (27/12/2020).

Berikut lokasi pelayanan SIM keliling di wilayah DKI Jakarta sebagaimana dikutip dari laman Twitter @TMCPoldaMetro.

1. Jakarta Pusat berada di ITC Cempaka Mas

2. Jakarta Utara berada di Satpas SIM Daan Mogot, Jakarta Barat

3. Jakarta Barat di Satpas SIM Daan Mogot

4. Jakarta Selatan berada di Kampus Trilogi Kalibata

5. Jakarta Timur di Green Terrace Taman Mini

Baca juga: Mengapa Beban Pajak Kendaraan Bisa Berubah Setiap Tahun?

Selain itu, pelayanan perpanjangan SIM juga bisa dilakukan di gerai-gerai yang ada di sejumlah mal di DKI Jakarta, seperti.

Gerai SIM terletak di Rame Rame Food Carnival Tangcity Mall lantai 2, Selasa (8/1/2019).KOMPAS.com/ ANANDITA GETAR REZHA Gerai SIM terletak di Rame Rame Food Carnival Tangcity Mall lantai 2, Selasa (8/1/2019).

1. Gandaria City pada Senin - Sabtu mulai pukul 12.00 - 18.00 WIB

2. Artha Gading mulai Senin - Sabtu pukul 12.00 WIB - 18.00 WIB

3. Pluit Village mulai Senin - Minggu mulai pukul 12.00 - 18.00 WIB

4. Taman Palem pada Senin - Sabtu mulai pukul 08.00 - 12.00 WIB

Baca juga: Begini Cara Menghitung Pajak Kendaraan Bermotor

5. Lippo Puri pada Senin - Sabtu mulai pukul 10.00 - 16.00 WIB

6. Blok M Square pada Senin - Sabtu pukul 10.00 - 14.00 WIB

7. Mal Pelayanan Publik (MPP) pada Senin - Jumat mulai pukul 08.00 - 15.00 WIB

8. Tamini Square pada Senin - Sabtu mulai pukul 11.00 - 19.00 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau