Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mudah Mengetahui Kebocoran Oli Transmisi Matik Mobil

Kompas.com - 25/09/2020, 20:01 WIB
Ruly Kurniawan,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Para pengguna mobil tentu menginginkan kendaraannya selalu dalam kondisi prima agar aktivitas tidak terganggu karena adanya masalah tertentu.

Namun seiring dengan penggunaan, tak jarang mobil mengaami kerusakan yang tidak diprediksi sebelumnya. Sebagai contoh, bocornya oli transmisi pada mobil matik.

"Penyebabnya beragam, baik dari kerusakan saluran fluida, pelat transmisi, hingga penggunaan. Hal ini harus segera diatasi karena jika abai oli bisa berkurang dan berdampak pada komponen penting lainnya," kata Training Department Section Head PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Aji Prima Barus belum lama ini.

Baca juga: PSBB Diperpanjang, Mobil Parkir Lama Apa Perlu Cabut Aki?

Menurut Aji, ada dua cara yang bisa dilakukan untuk melakukan pengecekkan kebocoran ini. Pertama, menggunakan dipstick oli transmisi matik yang biasanya telah tersedia di mobil.

Dipstick merupakan batang besi berbentuk pipih, yang dicelupkan ke lokasi penyimpanan oli mobil. Alat ini merupakan bagian dari mobil yang sudah disediakan oleh produsen.

Pada dipstick, biasanya terdapat tulisan Hot (H) dan Cool (C). Jika mesin mobil sudah dipanaskan namun oli transmisi berada di bawah C, berarti volume oli transmisi berkurang.

"Penggunaan dipstick cukup mudah, tidak perlu keahlian khusus. Pemilik mobil hanya perlu membuka kap mesin dan melihatnya," ujar Aji.

Baca juga: Pahami Lagi Arti Huruf E pada Indikator Bahan Bakar

Cara kedua yang bisa digunakan adalah melihat bagian kolong mobil.
Bila oli transmisi matik ada kebocoran maka bisa dilihat di lantai terdapat tetesan oli.

Oli transmisi yang bocor biasanya akan menetes pada lantai sehingga bisa dilihat saat memindahkan mobil usai diparkirkan cukup lama.

"Bisa juga melihat di sekeliling bagian mesin dan transmisi, kalau ada rembesan oli berarti oli memang bocor," kata Aji lagi.

Lebih lanjut, pemilik segera hubungi diler resmi terdekat jika terjadi hal-hal yang janggal pada kendaraannya agar tidak timbul masalah yang lebih besar di kemudian hari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau