Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komunitas Anggap Kawasaki Ninja ZX-25R Lebih Baik dari Moge

Kompas.com - 13/07/2020, 09:42 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kawasaki Ninja ZX-25R harganya tembus Rp 100 juta. Meski demikian, beberapa pencinta roda dua dari komunitas motor sport menyebutkan bahwa harga yang dibanderol sepadan dengan apa yang ditawarkan motor 250 cc 4-silinder tersebut.

Ninja ZX-25R hadir dengan membawa fitur-fitur yang istimewa. Sebab, beberapa fitur yang menempel pada motor ini biasa ditemukan pada motor gede (moge).

Baca juga: Tembus Rp 100 Juta, Kawasaki Ninja ZX-25R Tidak Kena PPnBM

Sebut saja fitur seperti traction control, riding mode, quick shifter, hingga assist clutch dan slipper clutch. Selain fitur, performa mesin 4-silinder Ninja ZX-25R juga tak kalah saing dengan moge sport lainnya.

Singgih Baharuddin, anggota Ninja Owner Club (NOC), menyebutkan, performa ZX-25R di atas kertas sangat baik. Selain itu, fitur-fiturnya juga istimewa.

"Kopling assist and slipper clutch sudah enak banget pastinya. Sudah ada traction control dan rem ABS juga," ujar Singgih, saat dihubungi Kompas.com, belum lama ini.

Singgih menambahkan, ban depan dan belakang sudah lebar, sehingga motor akan semakin asyik diajak cornering. Tuas rem dan kopling yang bisa diatur jaraknya juga menurutnya cukup penting.

Baca juga: Ninja ZX-25R Tak Kalah Saing dengan KTM RC 390 dan Honda CBR500R

"Kelihatannya sepele, tapi wajib untuk ergonomi pergelangan tangan," kata Singgih.

Ricky Mahendra, anggota Yamaha TZM Indonesia, mengatakan, Ninja ZX-25R yang dibanderol Rp 96 juta untuk tipe Standard dan Rp 112,9 juta untuk tipe Special Edition, sudah sepadan dengan fitur yang ditawarkan.

"Untuk teknologi dan mesin seperti itu, sepadan harganya. Bagi yang ingin merasakan aura moge, daripada pakai moge yang tidak ada surat-suratnya, lebih baik motor ini," kata Ricky.

Ricky menyebutkan, dirinya penasaran akan harga bekasnya nanti, apakah masih tinggi atau tidak. Selain itu, jika penggunanya sudah banyak, apakah motornya masih terlihat istimewa atau tidak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Komentar
sayangnya sampai saat ini belum ada pabrikan motor 250 cc yg harganya sudah tinggi tapi pakai rem cakram depan double.jadi terkesan jelek pandanganya.selain lebih pakem di rem.padahal kalo ada walau harga di naikan enggak masalah.maka dari itu saya selalu menunda beli kelas 250 cc karena ya itu tadi
 
Pilihan Untukmu
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

PT Sritex Akan Ganti Nama Usai Dapat Investor Baru, Korban PHK Tetap Dipekerjakan?

api-1 . NEXT-READ-V2
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Brandzview

Liburan di Dubai dengan Budget Rp 1 Juta per Hari? Bisa, Ini Panduan Lengkapnya

api-1 .
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Otomotif

Sepele, Tapi Bikin Kinerja AC Mobil Lebih Optimal dan Tahan Lama

api-1 . NEXT-READ-V2
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

Menag: Awal Ramadhan 2025, Kemungkinan Bisa Sama dengan Muhammadiyah

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

Jadwal Imsakiyah Ramadhan 2025 di Jakarta Selama Sebulan

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

Hasil Sidang Isbat, Awal Puasa 2025 Sabtu 1 Maret

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Brandzview

Atur Transaksi Kartu Kredit dengan Fitur Kontrol Transaksi Ini

api-1 .
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

Anak Bos Rental Mobil Ancam Kembalikan Santunan dari TNI AL

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Regional

Tegur Kades Wiwin Komalasari, Dedi Mulyadi: Ibu Kenapa Bikin Heboh, Bikin Ramai?

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Hype

Fiersa Besari Ungkap Kronologi Pendakian ke Carstensz Pyramid

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Prov

Dedi Mulyadi Ubah Jam Kerja ASN Jabar selama Ramadhan: Masuk 06.30 WIB

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

Skandal Korupsi Pertamina 2018-2023, Pertalite Dioplos Jadi Pertamax

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Tren

Profil Maya Kusmaya, Petinggi Pertamina yang Perintahkan Pertamax Dioplos

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Prov

Jadwal Imsakiyah Ramadhan 2025 Kota Semarang

api-1 . POPULAR-INDEX


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau