TOKYO, KOMPAS.com - Nama Heiwa Motorcycles tak perlu diragukan lagi di kancah custom internasional.
Bengkel yang digawangi Kengo Kimura ini beberapa kali meraih The Best of Show Mooneyes di Yokohama Hot Rod Custom Show.
Kali ini Kimura kembali berkreasi, bedanya jika biasanya pakai basis motor besar maka kali ini memakai Suzuki ST250 atau yang di Amerika Serikat atau negara lain dikenal sebagai Suzuki TU250X.
Konsep yang disusung ialah scrambler. Sesuai fitrah sang motor, Kimura berusaha membuat motor yang ringkas dan serbaguna. Asyik diajak buat main tanah, tapi tetap enak dan keren saat berjalan di atas aspal.
Baca juga: Modifikasi Simpel Royal Enfield Interceptor 650 Scrambler
Basis yang dipakai ialah Suzuki ST250 2004. Untuk mendapat proporsi yang diinginkan, Kimura mengganti tangki dengan tangki custom buatan tangan. Bentuknya lebih kecil membuat motor tampak ''ringan."
Bagian subframe alias rangka belakang juga kena potong dan dibuat baru. Tujunnya untuk mengakomodasi bentuk jok baru ala tuck and roll, yang sekaligus berfungsi sebagai pegangan suspensi belakang.
Baca juga: 4 Modifikasi Tampilan Mobil yang Mubazir
Agar proporsinya tepat, Kimura juga menurunkan suspensi depan 5 cm. Adapun pelek depan belakang pakai alumunium lingkar 18 inci dibalut ban tril klasik, Dunlop K950 yang cukup jarang.
Tidak ada ubahan besar di sisi mekanis. Mesin masih pakai punya pabrikan, dibiarkan standar hanya saja intake dibuat lebih besar dan ganti knalpot. Mesin yang menghasilkan 20 tk masih cukup mumpuni buat harian.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.