Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AHM "Pulangkan" 2.315 Konsumen ke Semarang dan Yogya

Kompas.com - 22/06/2017, 12:32 WIB
Stanly Ravel

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Setelah memberangkatkan 1.006 motor (20/6/2017), giliran 2.315 konsumen setia yang kini dibawa PT Astra Honda Motor (AHM) menuju kampung halaman melalui program Mudik Balik Bareng Honda (MBBH), Kamis (22/6/2017).

Tahun ini, AHM memberangkatkan pemudik dalam dua rute, yakni Jakarta-Semarang dan Jakarta-Yogyakarta. Sebanyak 56 bus eksekutif siap mengantar pemudik Honda, 849 konsumen menuju Semarang dengan 20 bus, dan sebanyak 36 mengantar 1.466 konsumen ke Yogyakarta.

General Manager Honda Customer Care Center (HC3) AHM Istiyani Susriyati, mengatakan tradisi mudik ke kampung halaman merayakan lebaran masih menjadi tradisi yang kuat bagi masyarakat perkotaan. Hal ini memotivasi AHM untuk terus menggelar MBBH dengan beragam layanan terbaik guna memberikan kenyamanan konsumen setia Honda.

Baca : Honda Gendong 1.006 Motor Pemudik ke Yogya-Semarang

“Seminggu sejak dibuka pendaftaran pada 22 Mei lalu, lebih dari 1.300 kursi telah telah terisi. Pendaftar terus bertambah setiap harinya. Hal ini membuktikan tingginya minat pemudik mengikuti MBBH setiap tahun. Kami berharap program ini dapat membantu konsumen setia Honda merasakan pulang kampung dengan nyaman dan aman,” ujar Istiyani dalam siaran resminya, Kamis (22/6/2017).


Setiap pemudik dalam program MBBH mendaftarkan dirinya dengan melampirkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) Indonesia, Surat Izin Mengemudi (SIM) C, dan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) Honda. Dengan biaya Rp 150.000, pemudik berhak mendapatkan dua kursi bus beserta pengangkutan satu unit motor pemudik, asuransi selama perjalanan, layanan kesehatan, goodie bag yang berisikan jaket, konsumsi sebelum keberangkatan dan selama perjalanan.

Sesampai di tempat tujuan, beragam hadiah pun disediakan dari pihak sponsor. AHM mengadakan undian untuk para pemudik dengan hadiah dua buah unit motor, gadgets, dan barang-barang elektronik lainnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau