Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daihatsu Bikin Kinclong Lagi Xenia Milik Konsumen Setia

Kompas.com - 18/11/2016, 18:31 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Malang, KompasOtomotif – Mulai 2014 lalu Astra Daihatsu Motor (ADM) mencari pemilik Xenia paling setia yang bakal diganjar hadiah rekondisi  unit seperti baru keluar dari pabrik. Tahun ini, 12 orang telah terpilih dari 3.676 peserta asal seluruh Indonesia yang mendapat apresiasi itu.

Salah satu orang istimewa itu yakni warga Pasuruan, Jawa Timur, Hari Tugas Sulowanto. Divisi Techical Service ADM bekerja sama dengan bengkel resmi Daihatsu Malang mengembalikan kondisi Xenia manual produksi 2005 milik Hari yang sudah digunakan selama 11 tahun seperti semula.

Bagian yang diperbaiki meliputi mesin, sasis, sistem gerak, interior, eksterior. Selain itu, warna cat biru metalik dikembalikan jadi asli lagi dan ditambah aksesori.

Hari cocok dengan kriteria yang dibutuhkan dalam program ini, yaitu pemilik pertama, selalu servis rutin di bengkel Daihatsu, dan ketiga, Xenia miliknya memiliki angka odometer tertinggi, yakni 279.222 km.

Hari selalu menggunakan Xenia sebagai penunjang aktivitasnya berwiraswasta menjual barang grosiran. Dari Pasuruan, ban Xenia aktif menggelinding hingga Malang dan Surabaya. Selain itu Xenia miliknya juga dipakai mengunjungi anaknya di Karawang, Jawa Barat.

ADM menyerahkan unit restorasi Xenia kepada Hari di Daihatsu Malang, Jumat (18/11/2016). Amelia Tjandra, Direktur Pemasaran ADM mengatakan dalam keterangan resminya, “selamat kepada pemenang yang terpilih. Program ini menjadi bukti konsistensi Daihatsu dalam mengapresiasi pengguna setia Xenia.” 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau