Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MPV Murah Datsun Bergaya Crossover

Kompas.com - 05/08/2016, 13:41 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

New Delhi, KompasOtomotif – Belakangan ini, Datsun India merilis teaser varian baru yang akan memenuhi permintaan konsumen di sana. Jawabannya langsung nongol beberapa hari kemudian dengan peluncuran Go dan Go+ Style Edition.

Tipe ini bakal dijual terbatas, antara Agustus hingga Oktober 2016. Bedanya? Bodi dilabur warna ekslusif biru, putih, dan ruby. Datsun India menambahkan roof rail yang biasanya cuma ada pada SUV atau crossover, spoiler belakang, finishing krom pada pipa gas buang, dan sudah terdapat logo ”Style”.

Menariknya, ada semacam grafis berupa stiker yang dipasang pada bodi bagian belakang. Pemasangan stiker ini ternyata sudah menajdi tradisi dan kegemaran konsumen mobil di India, seperti berbagai merek yang juga melakukan hal serupa.

Di dalam, Go dan Go+ mengadopsi warna ganda, yakni paduan hitam dan beige pada dashboard. Trim di sekitarannya diberi warna hitam, khususnya di area konsol tengah. Ada aksen silver untuk pemindah gigi, konsol tengah, dan lubang AC.

Nuansa setir dipercayakan pada warna hitam, lalu pelapis jok menggunakan kulit dengan warna senada. Tidak ada perubahan pada sektor pacu, tetap menggunakan mesin 1.200 cc 3-silinder dengan transmisi manual 5-percepatan.

Bagaimana? Apakah bisa dijadikan inspirasi modifikasi?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Asap Ngebul di Pacific Place, Ini Dugaan Penyebabnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau