Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hanya untuk Pemilik Bentley di Indonesia

Kompas.com - 14/03/2016, 16:01 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Bentley Indonesia berusaha memanjakan para pemilik Bentley dengan pelayanan khusus. Demi memastikan mobil pelanggan selalu dalam kondisi prima dan dalam performa terbaik, diadakan service clinic yang akan berlangsung sampai 21 Maret 2016.

Dalam kegiatan ini, teknisi Bentley Indonesia yang telah tersertifikasi oleh Bentley Motors Crewe, Inggris, akan melakukan pemeriksaan komprehensif pada setiap mobil pelanggan. Tidak hanya menawarkan pelayanan, agenda ini juga memberikan banyak keuntungan.

Seperti dalam siaran resmi yang diterima KompasOtomotif Senin (14/3/2016), terdapat potongan 20 persen untuk setiap pembelian suku cadang orisinal aksesori, oli mesin, serta merchandise.

Harga spesial juga diberikan untuk setiap pembelian paket aksesori tertentu, khususnya paket Mulliner Styling Specification (Carbon Pack), Black Line Pack, dan V8 Sport Exhaust.

Sementara yang akan diberikan gratis untuk semua pengguna Bentley adalah pemeriksaan komprehensif pada 71 poin dan penjemputan serta pengantaran kendaraan.

Faried Hariyanto, GM After Sales Bentley Indonesia mengatakan bahwa inilah kesempatan bagi pelanggan dan pengguna Bentley di Indonesia untuk mendapatkan saran guna mengetahui Bentley lebih mendalam.

”Hal ini sejalan dengan komitmen kami untuk memberikan pelayanan terbaik bagi setiap pelanggan dan pengguna Bentley di Indonesia,” ujar Faried.

Jika ingin berpartisipasi sesuai dengan pilihan waktu, Bentley Indonesia menyarankan pelanggan untuk booking melalui Service Advisor atau kantor Bentley Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau