Berdasarkan informasi yang disebarkan PT Toyota Astra Motor (TAM) melalui press release, fitur modern dan baru di All New Kijang Innova ini, yakni drive mode. Penunjuk pola mengemudi itu terdiri dari Normal, Eco Mode dan Power Mode yang akan membuat pengendara merasa “fun to drive”.
Bukan hanya menghadirkan nuansa elegan, kabin All New Kijang Innova juga dilengkapi dengan sejumlah fitur hiburan modern, seperti advance audio dengan teknologi layar sentuh, smartphone connectivity, Bluetooth, voice command, dan aplikasi Toyota Move.
Sebelumnya, informasi mengenai sederet fitur All New Kijang Innova terkuang dalam brosur yang tersebar di internet. Pada tipe terendah, yakni G setirnya sudah bersistem tilt and telescopic sehingga bisa disesuaikan dengan posisi pengemudi.
Tipe ini dilengkapi sistem audio layar sentuh berukuran tujuh inci yang terintegrasi dengan USB, Bluetooth, voice command, AUX, dan radio.
Terakhir, varian tertinggi, yakni Q, memiliki sistem audio sama seperti tipe V. Keunggulan lainnya ada pada smart entry key dan all-auto window. Pengaturan pendingin udara alias air conditioner (AC) bisa menyesuaikan dengan kondisi suhu di kabin.
All New Kijang Innova juga didukung fitur keamanan yang mumpuni, seperti ISOFIX, ABS, EBD, SRS Airbag, VSC+HAC, serta light and key remind warning.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.