Seoul, KompasOtomotif – Setelah memastikan hadir lebih awal di Korea Selatan pekan lalu, sebelum peluncuran resmi secara global di Paris Motor Show, Oktober 2014 mendatang, Kia Sorento generasi ke-3 mulai memukau perhatian publik. Kia tak segan memamerkan semua kelebihan SUV 7-penumpang tersebut, termasuk detail dan foto-foto lengkap.
Perusahaan menjelaskan bahwa generasi baru ini diciptakan berdasarkan permintaan konsumen. Dimensi panjang 4.780 mm, lebar 1.890 mm, tinggi 1.685 mm, dan jarak sumbu roda 2.780 mm. Berarti, sosoknya lebih panjang 95mm, tapi lebih pendek 15 mm. Semua ini akan memberikan pengendalian yang lebih mantap meski bodinya cukup bongsor.
Gril khas hidung macan (tiger nose) kini lebih besar bahkan sampai menjangkau lampu proyektor xenon plus DRL LED sebagai alisnya. Bagian belakang justru lebih simpel dengan lampu memanjang plus bemper yang dilapisi pelindung plastik berkelir hitam.
Lega
Interior semakin memanjakan penumpang dengan perubahan total. Konfigurasi jok ditata kembali untuk menjanjikan fleksibilitas tinggi dan menghadirkan ruang kepala yang semakin lega. Padahal dimensi mobil semakin pendek.
Volume ruang bahkan bisa naik 90 liter menjadi total 605 liter. Itu pun masih ditambah dengan tempat penyimpanan di bawah lantai.
Kia menawarkan konfigurasi jok lima dan tujuh penumpang secara global. Untuk versi 7-penumpang, jok baris kedua bisa dilipat melalui tombol di bawah. Cukup sekali tarik, jok akan terlipat rata dengan menjadi lantai. Jok baris ketiga juga demikian, meski tak dilengkapi tombol khusus.
Kedap dan minimalis
Klaim lain, NVH (noise, vibration, harshness) berkurang 29 persen. Artinya, di dalam kabin akan jauh lebih tenang, tidak bising, dan getaran jauh berkurang. Secara keseluruhan kabin menjadi sangat minimalis, terpengaruh dari desain khas Jerman yang modern dan lebar. Mereka menyebut desain ini terinspirasi dari jam tangan buatan Swiss.
Fitur opsional termasuk pemanas kursi dan setir, sound system dari JBL, infotainment dengan GPS, plus atap kaca. Kelengkapan lain juga tersedia mulai setelan memori tempat duduk dengan lumbar support, Drive Mode, monitor sekeliling mobil dengan empat kamera, dan lubang AC di belakang.
Pemgedalian lebih presisi dan cepat merespons berkat adanya electric motor-driven power steering system (R-MDPS). Fitur keamanan tambahan sangat lengkap, mulai Adaptive Smart Cruise Control, Lane Departure Warning, Front Collision Warning, Blind-Spot Detection, Lane Change Assist, Rear Cross Traffic Alert, sampai Speed Limit Information Function.
Pilihan mesin 2.000cc diesel bertenaga 186 tk dan torsi 402 Nm, lalu 2.200cc diesel dengan tenaga 202 tk serta torsi 441 Nm. Pilihan lain 2.400cc GDI bensin, 2.400cc MPI bensin, dan 3.300cc MPI bensin.
Belum diketahui harga resmi, namun di Eropa diperkirakan mencapai 27.000 poundsterling atau setara Rp 523 juta.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.