KLATEN, KOMPAS.com - Peran utama aki pada sepeda motor untuk menstarter, agar mesin hidup dengan usaha minimal, yakni hanya menekan tombol.
Selain itu, aki juga berperan mendukung performa kendaraan, khususnya pada motor modern dengan sistem komputerisasi yang ada.
Agus, Service Advisor Ahass Cawas, Klaten mengatakan bukan cuma bikin susah karena harus mengengkol, aki tekor dapat membuat performa motor menurun.
“Risiko paling besar bisa bikin ECU rusak, aki yang sudah tidak baik dalam menyuplai daya listrik akan membuat modul panas, lama-lama bisa bikin internalnya rusak,” ucap Agus kepada Kompas.com, Jumat (8/11/2024).
Selain itu, menurut Agus, suplai daya listrik dari baterai yang tidak stabil dapat mengganggu peran beberapa perangkat elektronik seperti pompa bensin dan busi.
“Sehingga, performa motor menjadi tidak optimal, bisa muncul gejala mesin pincang atau brebet, bahkan bisa sampai membuat mesin mati tiba-tiba,” ucap Agus.
Secara tidak langsung, menurut Agus, performa mesin yang tidak prima tersebut dapat mempengaruhi konsumsi BBM.
“Terasa lebih boros, karena tenaganya berkurang, harusnya motor yang sehat mampu menempuh jarak yang lebih jauh dalam satuan liter bensin,” ucap Agus.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/11/08/193100915/aki-sepeda-motor-yang-tekor-wajib-segera-diganti-