Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Terungkap NJKB Mitsubishi Fuso eCanter, Empat Kali Lipat Canter Biasa

JAKARTA, KOMPAS.com - Mitsubishi Fuso sudah resmi menjual eCanter di Indonesia. Memang sampai sekarang, belum pernah dibuka berapa harga resmi dari truk listrik tersebut, harus tanya langsung ke pihak diler.

Namun, dari penelusuran Kompas.com, ada patokan Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) Fuso eCanter. Memang ini cuma nilai dasar saja, belum ditambah dengan pajak dan sebagainya sehingga muncul harga OTR.

NJKB dari eCanter adalah Rp 974 juta. Kalau dibandingkan dengan Canter biasa yang FE 71, NJKB-nya cuma Rp 228 juta.

Artinya kalau dibandingkan saja, NJKB dari eCanter sudah empat kali lipat dari Canter biasa. Bahkan dari Fuso Fighter yang hitungannya Medium Duty Truck, NJKB eCanter masih dua kali lebih mahal.

Data pendukung lain, Fuso Canter FE71 yang dijual ke pengusaha, sudah dengan boks harga berkisar Rp 380 juta sampai Rp 450 juta, tergantung karoseri.

Kalau disamakan, maka eCanter bisa dijual ke pengusaha dengan harga sekitar Rp 1 miliar. Mengingat eCanter yang dijual di Indonesia pakai spesifikasi yang menengah atau M.

Artinya, kapasitas baterai 83 kWh dengan jarak tempuh sekitar 140 Km. Gross Vehicle Weight dari eCanter mencapai enam ton dengan muatan tiga ton.

Ketika coba mengonfirmasi ke Director of Sales & Marketing Division PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) Aji Jaya, sampai naskah tayang, belum ada tanggapan.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/09/03/092200915/terungkap-njkb-mitsubishi-fuso-ecanter-empat-kali-lipat-canter-biasa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke