Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER OTOMOTIF] Ganti Air Radiator Mobil Gonta-ganti Warna | Generasi Baru Suzuki Swift Tertangkap Kamera di Jalan Indonesia | Kecelakaan Porsche Tabrak Belakang Truk, Seberapa Kuat Pilar-A

JAKARTA, KOMPAS.com - Banyak pembaca yang ingin tahu dampak dari mengganti air radiator mobil gonta-ganti warna. Kemudian, banyak juga yang ingin tahu tentang generasi baru Suzuki Swift yang tertangkap kamera di jalan.

Tak ketinggalan, banyak juga yang ingin tahu tentang seberapa kuat pilar-A pada mobil, setelah melihat kecelakaan Porsche tabrak belakang truk. Untuk lebih lengkapnya, berikut ini deretan artikel otomotif terpopuler pada Kamis (20/6/2024):

1. Ganti Air Radiator Mobil Boleh Gonta-ganti Warna?

Air raditor atau cairan pendingin berperan penting untuk mendinginkan mesin atau menjaga kestabilan suhu, serta mencegah timbulnya korosi. Cairan pendingin ini biasanya tersedia dalam berbagai warna seperti, merah, hijau, biru atau kuning, yang masing-masing menunjukkan preferensi visual dan komposisi yang berbeda.

Bahkan, tidak jarang pemilik mobil yang gonta-ganti air radiator, namun hal tersebut apakah boleh dilakukan?

2. Pemilik BeAT Street Tidak Disarankan Pasang Smart Key

All New Honda BeAT sudah dapat fitur alarm dan smart key. Semua varian dari CBS, Deluxe, dan Street sudah tersedia. Tapi, Smart Key cuma ada di Deluxe Smart Key dan tanpa alarm.

Lalu buat pemilik BeAT lain seperti CBS, Deluxe (standar), dan Street yang mau pasang Smart Key, teknisi Astra Honda Motor (AHM) menyarankan agar tidak dilakukan. Alasannya karena akan ribet saat dikerjakan.

3. Generasi Baru Suzuki Swift Tertangkap Kamera di Jalan Indonesia

All New Suzuki Swift tertangkap kamera sedang melintas di jalan Indonesia. Foto tersebut diambil oleh salah satu warganet bernama Michael Moses Ondang.

Dalam foto yang diterima Kompas.com, tampak Suzuki Swift generasi anyar berwarna biru melintas di kawasan Cimindi, Kota Cimahi, Jawa Barat.

4. NMAX Turbo Pakai CVT Elektronik, Bagaimana Perawatan dan Usia Pakainya?

Yamaha NMAX Turbo telah mengusung CVT elektronik yang berbeda cara kerjanya dibandingkan CVT konvensional. Teknologi ini dijuluki YECVT atau Yamaha Electronic Continous Variable Transmission.

Seperti diketahui, pada CVT konvensional, gerak maju mundur puli mengandalkan guliran roller yang mendorong mangkuk puli agar belt bisa naik dan turun.

5. Kecelakaan Porsche Tabrak Belakang Truk, Seberapa Kuat Pilar-A?

Porsche Cayman yang menabrak belakang truk di bahu jalan tol dalam kota belum lama ini menyebabkan pengemudi kehilangan nyawa. Bagian depan Cayman tersebut sampai hancur. Terlihat bagian yang hancur bukannya hanya pada kap depan saja. Tapi, bagian pilar-A juga menghantam bagian bak truk yang tinggi.

Kasat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya Kompol Hasby Ristama, mengatakan, kejadian bermula saat kendaraan Porche melaju dari arah barat atau Semanggi menuju ke timur atau Kuningan, dengan menggunakan lajur 1. Setibanya di KM 5+200 B sebelum GT Kuningan 2, Porsche menabrak bagian belakang truk besi.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/06/21/060200715/-populer-otomotif-ganti-air-radiator-mobil-gonta-ganti-warna-generasi-baru

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke