Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Begini Cara Daftar Mudik Motor Gratis dengan Kereta Api

JAKARTA, KOMPAS.com - Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyediakan program Motor Mudik Gratis (Motis) 2024.

Dikutip dari motis.djka.dephub.go.id, Selasa (12/3/2024), pendaftaran program Motis sudah dibuka sejak 4 Maret hingga 18 April 2024 mendatang.

Setidaknya ada tiga rute yang disiapkan untuk pelayanan program Motis 2024. Pertama, Lintasan Utara Pulang Pergi (PP) akan melewati Cilegon - Jakarta - Gudang - Cirebon Prujakan - Tegal - Pekalongan - Semarang Tawang.

Kedua, Lintas Tengah (PP) akan melewati Jakarta Gudang - Cirebon Prujakan - Purwokerto - Kroya - Kutoarjo.

Ketiga, Lintasan Selatan (PP) akan melewati Jakarta Gudang - Kiaracondong - Kroya - Gombong - Kebumen - Lempuyangan - Purwosari - Madiun.

Bagi masyarakat yang ingin melakukan pendaftaran Motis 2024 bisa melalui laman mudikgratis.dephub.go.id. Berikut syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi oleh para calon pemudik:

  • Satu peserta harus memiliki KTP, Kartu Keluarga, SIM C
  • Wajib melakukan verifikasi ke Posko, sesuai dengan waktu verifikasi yang telah dipilih pada saat mendaftar
  • Motor dengan kapasitas mesin maksimal 200 cc
  • Bagi Peserta yang hanya mendaftarkan Sepeda Motor, diwajibkan memiliki /menunjukkan bukti Mudik moda transportasi lainnya
  • Sepeda Motor diserahkan H-1 atau satu hari sebelum tanggal keberangkatan Sepeda Motor
  • Tidak diperkenankan menitipkan Helm dan Kaca Spion.
  • BBM wajib untuk dikosongkan pada saat penyerahan

https://otomotif.kompas.com/read/2024/03/12/160232915/begini-cara-daftar-mudik-motor-gratis-dengan-kereta-api

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke