Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil FP1 MotoGP Malaysia 2023, Jorge Martin Tercepat

Rangkaian balapan sudah digelar sejak Jumat (10/11/2023), dimulai dengan latihan bebas pertama atau free practice (FP1).

Jorge Martin berhasil menjadi pebalap tercepat pada FP1 MotoGP Malaysia. Rider Pramac Racing itu menorehkan waktu 1 menit 59.513 detik.

Sementara itu, tercepat kedua dihuni Alex Marquez dan posisi ketiga ditempati rider Pramac Racing Johann Zarco.

Pada awal-awal FP1, pebalap Gresini Racing Alex Marquez menjadi rider tercepat dengan raihan waktu 2 menit 00.530 detik.

Waktu tersebut belum bisa dikalahkan hingga menyisakan 10 menit terakhir. Memasuki menit ke 36, Franco Morbidelli berhasil mengalahkan waktu Alex dengan catatan 2 menit 00.055 detik.

Marco Bezzecchi sempat mengalami insiden pada awal balapan. Rider Mooney VR46 itu kehilangan kendali hingga sepeda motornya melewati gravel dengan kecepatan tinggi. Beruntungnya Bezzecchi tidak mengalami cedera dalam insiden tersebut.

Usai kecelakaan Espargaro sempat kembali ke motor, namun tiba-tiba api besar keluar dari knalpot. Pebalap berusia 34 tahun itu kemudian segera berlari menjauhi RS-GP miliknya.

Menyisakan 3 menit terakhir, Jorge Martin sukses mengalahkan waktu Franco Morbidelli, dengan catatan 1 menit 59.513 detik. Hasil tersebut sekaligus menjadikan dirinya sebagai pebalap tercepat di sesi FP1.

Adapun tercepat keempat diduduki Franco Morbidelli, diikuti oleh rekan setimnya Fabio Quartararo yang menempati urutan kelima dengan catatan waktu 2 menit 134 detik.

Melengkapi 10 besar, ada Luca Marini di posisi keenam, Aleix Espargaro ketujuh, Marco Bezzecchi dan Pol Espargaro peringkat ke delapan dan sembilan, dan Augusto Fernandez yang melengkapi posisi 10 besar FP1 GP Malaysia.

Berikut hasil FP 1 MotoGP Malaysia 2023:

1 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP23)
2 Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP22)
3 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP23)
4 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
5 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
6 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
7 Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP23)
8 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
9 Pol Espargaro SPA Tech3 GASGAS (RC16)
10 Augusto Fernandez SPA Tech3 GASGAS (RC16)*
11 Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16)
12 Miguel Oliveira POR RNF Aprilia (RS-GP22)
13 Raul Fernandez SPA RNF Aprilia (RS-GP22)
14 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP22)
15 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP23)
16 Enea Bastianini ITA Ducati Lenovo (GP23)
17 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
18 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
19 Joan Mir SPA Repsol Honda (RC213V)
20 Maverick Viñales SPA Aprilia Factory (RS-GP23)
21 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
22 Alvaro Bautista SPA Aruba.It Ducati (GP23)
23 Iker Lecuona SPA LCR Honda (RC213V)

https://otomotif.kompas.com/read/2023/11/10/110600615/hasil-fp1-motogp-malaysia-2023-jorge-martin-tercepat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke