Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

IIMS 2023 Bisa Gairahkan Daya Beli Otomotif di Awal Tahun

JAKARTA, KOMPAS.com - Hingga saat ini, peraturan dan skema insentif kendaraan bermotor listrik oleh pemerintah RI belum kunjung turun.

Padahal, hal tersebut direncanakan dapat diundangkan dan sah berlaku dalam waktu dekat ini guna menggairahkan pasar elektrifikasi.

Walau demikian, Presiden Direktur Dyandra Promosindo Daswar Marpaung memastikan bahwa gelaran Indonesia International Motor Show (IIIMS) 2023 yang mulai dibuka Kamis (16/2/2023) besok tetaplah optimal.

Pasalnya menurut dia, pameran otomotif tidak hanya soal transaksi saja. Paling penting, gairah masyarakat sudah tumbuh seiring hadirnya wacana insentif tersebut.

"Jadi apakah ini menjadi sebuah kejadian dalam transaksi apa tidak, itu bukan suatu isu di IIMS," kata dia dalam konferensi pers terbatas di Jakarta, Rabu (15/2/2023).

"Dengan adanya rancangan peraturan tentang insentif, itu sudah cukup untuk menggairahkan daya beli," ucap Daswar.

Sehingga, lanjut dia, tampilan ekshibitor mengarah ke sana. Terbukti, sedikitnya ada 14 brand dan produk kendaraan listrik yang akan tampil di IIMS 2023.

"Jadi, gairah kendaraan listrik itu sudah terjadi sekarang. Yang terpenting itu dulu," ucap Daswar.

"Dampaknya paling orang menunggu. Tapi kan exhibiton itu tidak bisa menunggu, transaksinya bisa kapan saja," tambah dia.

Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan rancangan insentif kendaraan listrik akan resmi diumumkan pada Februari 2023 ini.

Kebijakan tersebut, sudah difinalisasi dan sedang dalam tahap penyempurnaan.

Namun dalam kesempatan terpisah, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita tampak tidak begitu yakin kebijakan insentif kendaraan listrik bisa keluar dalam waktu dekat.

Ia hanya mengatakan, kebijakan itu akan terus dikerjar untuk bisa dilucurkan tahun ini.

"(Saat ini) belum (terbit aturannya)," kata dia di Jakarta, Selasa (14/2/2023).

https://otomotif.kompas.com/read/2023/02/15/180953015/iims-2023-bisa-gairahkan-daya-beli-otomotif-di-awal-tahun

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke