Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bekas Kepala Kru Suzuki Kembali Pegang Maverick Vinales

JAKARTA, KOMPAS.com - MotoGP musim 2022 merupakan kembalinya Maverick Vinales di peta persaingan pebalap. Usai pisah dengan Yamaha, Vinales mulai menikmati lagi mengendarai motor balap di Aprilia.

Catatannya musim lalu di luar ekspektasi. Vinales berhasil nail podium tiga kali di GP Belanda, GP Inggris dan GP Misano, Italia. Dia berhasil mengoleksi 122 poin dan bertengger di posisi ke-11 di klasemen akhir.

Kini semangat juang pebalap berjuluk Top Gun itu makin meningkat jelang musim depan. Kepala kru Manu Cazeaux saat dia masih di Suzuki kini bergabung ke Aprilia setelah Suzuki mengumumkan mengundurkan diri musim depan.

“Bagi saya, Manu adalah salah satu pelatih terbaik di Kejuaraan Dunia," ujar pebalap asal Spanyol itu usai tes MotoGP di Valencia dikutip dari Corsedimoto, Rabu (30/12/2022).

“Dia memiliki kepercayaan buta pada tim dan itu selalu penting. Dia akan membawa motornya ke level yang lebih tinggi dan saya sangat senang memilikinya di sisi saya," kata Vinales.

Tahun depan performa motor Aprilia juga diprediksi makin tajam. Raihan positif di Valencia belum lama ini didukung dengan aplikasi rangka baru.

Para insinyur Aprilia juga terus berusaha meningkatkan performa motor dengan melakukan tes di terowongan angin di pabrik di Italia. Tujuannya agar RS-GP23 bisa punya taji saat tes resmi di Sepang, Malaysia Februari 2023.

“Sekarang tujuannya adalah agar Manu bisa beradaptasi dengan baik dengan tim, dengan metode kerja yang kami miliki di sini. Sehari pengujian tidak banyak," kata Vinales.

"Tetapi kami dapat memperoleh informasi yang cukup untuk dianalisis mulai saat ini," ujar Vinales.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/11/30/162100015/bekas-kepala-kru-suzuki-kembali-pegang-maverick-vinales

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke