JAKARTA, KOMPAS.com – Salah satu faktor penting yang menjadi pertimbangan konsumen untuk membeli mobil, di samping desain, fitur, hingga performa, adalah biaya kepemilikan atau biasa dikenal cost of ownership.
Terlebih setelah memutuskan untuk memboyong mobil tertentu, konsumen harus mempersiapkan berbagai biaya lain, seperti bensin, pajak, sampai servis berkala.
Dalam komparasi 5 mobil low multi purpose vehicle (LMPV) terpopuler, yaitu Daihatsu Xenia dan Toyota Veloz, redaksi juga mencoba menghitung estimasi dari total biaya-biaya tersebut.
Pada tahap pertama, redaksi menghitung kisaran pengeluaran untuk BBM kedua mobil tersebut dengan estimasi digunakan sehari-hari. Parameternya, ialah mencapai 100.000 kilometer (km) untuk penggunaan hingga lima tahun.
Berdasarkan pengetesan sebelumnya, didapati bahwa konsumsi BBM Veloz saat digunakan di jalur perkotaan yang padat kendaraan, mencapai 10,2 Kilometer per liter (kpl). Angka itu diperoleh berdasarkan pengujian full to full.
Maka, bila pemakaian sampai 100.000 Km dengan penggunaan jenis BBM-nya RON 92 atau setara Pertamax (Rp 13.900 per liter), kocek yang perlu disiapkan pemilik, ialah Rp 135.608.400.
Sementara untuk Xenia dengan metode perhitungan yang sama biaya bensin yang dikeluarkan selama 5 tahun Rp 115.833.333. Jumlahnya lebih kecil karena berdasarkan pengetesan kami dengan metode yang sama, konsumsi bahan bakar LMPW Daihatsu mencapai 12 kpl.
Berlanjut soal biaya perawatan berkala, di mana beban perawatan yang ditanggung konsumen Veloz sampai 100.000 km sebesar Rp 8.413.700. Sedangkan biaya perawatan Xenia mencapai Rp 10.207.001 pada periode yang sama.
Kemudian biaya pajak kendaraan bermotor (PKB), pengeluaran Veloz per tahun adalah Rp 4.700.000. Jika dihitung pajak hingga 5 tahun menjadi Rp 18.000.000.
Adapun PKB Xenia per tahun sebesar Rp 3.612.000, artinya biaya pajak selama 5 tahun menghabiskan Rp 14.448.000.
Berdasarkan data-data yang kami kumpulkan, maka secara keseluruhan total biaya kepemilikan Veloz sampai tahun ke-5 ialah Rp 162.823.456, sementara Xenia sebesar Rp 140.488.334.
Artinya, setiap tahun calon pemilik Veloz harus menyisihkan dana sebesar Rp 32.564.691 untuk bensin, bayar pajak tahunan, dan perawatan. Sedangkan Xenia cukup Rp 28.097.666, atau berselisih Rp 4,4 jutaan.
Apabila dikerucutkan lagi, biaya kepemilikan bulanan Veloz sebesar Rp 2.713.724, dan untuk Xenia mencapai Rp 2.341.472.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/10/22/090200115/perbandingan-biaya-kepemilikan-xenia-dan-veloz-hingga-5-tahun