Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

HUT Ke-495 DKI Jakarta, Khusus Hari Ini Naik Transjakarta Gratis

JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam rangka perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-495 DKI Jakarta, Rabu (22/6/2022), PT Transportasi Jakarta akan memberi tarif gratis bagi penumpang angkutan umum transjakarta.

Tarif khusus ini bisa dinikmati mulai pukul 05.00 WIB sampai 24.00 WIB. Berlaku untuk layanan transjakarta baik yang ada halte (BRT) maupun tanpa halte (non-BRT/feeder),

Adapun untuk tarif Rp 0 alias gratis ini berlaku untuk semua layanan transjakarta, kecuali layanan Royaltrans.

Hal ini diumumkan melalui akun resmi media sosial Instagram dan Twitter PT Transjakarta.

“Sahabat TiJe, dalam rangka memeriahkan momen Jakarta Hajatan ke-495, pelanggan dapat menikmati layanan Transjakarta dengan tarif Gratis pada 22 Juni 2022 mulai pukul 05.00 - 24.00 WIB.

Meski mengalami perubahan tarif, pelanggan tetap diwajibkan melakukan tap in dan tap out, baik pada mesin gate maupun alat Tap on Bus (TOB) yang tersedia di dalam armada.

Selain itu, pelanggan diminta tetap memenuhi protokol kesehatan (prokes) yang berlaku di masa Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 1.

“Jangan lupa untuk selalu menerapkan protokol kesehatan ya, Sahabat TiJe! Jika memiliki pertanyaan terkait layanan Transjakarta dapat menghubungi 1500-102 atau mention akun twitter resmi Transjakarta @pt_transjakarta,” tulis unggahan tersebut.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/06/22/061200515/hut-ke-495-dki-jakarta-khusus-hari-ini-naik-transjakarta-gratis

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke