MANDALIKA, KOMPAS.com - Ajang balap internasional MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika akan digelar pada 18-20 Maret 2022. Sebelumnya, tes pramusim bakal dilakukan pada bulan depan, tepatnya 11-13 Februari.
Dengan sisa waktu yang kurang dari dua pekan, Mandalika Grand Prix Association (MGPA) menggodok sejumlah persiapan agar Sirkuit Mandalika siap menjadi lokasi tes pramusim tersebut.
MGPA menjelaskan, ada empat fokus pekerjaan yang jadi prioritas saat ini, yakni perbaikan drainase saluran air di trek, pembangunan tribun penonton, pembenahan lintasan balap, dan penyediaan sumber daya manusia (SDM) sebagai marshal.
MGPA menyebutkan, drainase di trek balap yang memang jadi salah satu isu utama saat gelaran WorldSBK 2021 kemarin masih terus diperbaiki.
Melansir rilis resmi Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), Minggu (30/1/2022), Direktur Teknik dan Operasi MGPA Samsul Purba menjelaskan bahwa empat poin prioritas tersebut tengah dikebut pengerjaannya.
Namun bukan sembarang dikebut, Samsul menegaskan bahwa pengerjaan berbagai prioritas tersebut tidak bisa asal-asalan sekadar selesai, mengingat pihaknya diminta langsung oleh Dorna untuk memenuhi persyaratan standar gelaran balap skala internasional.
"Kami memastikan seluruh pekerjaan ini telah dilakukan dengan memperhatikan berbagai aspek teknis sehingga dapat memenuhi persyaratan standar yang diminta Dorna," kata Samsul.
Untuk pembenahan lintasan balap utama berupa pengecatan beberapa area barrier sesuai permintaan FIM sudah dilakukan. Pembenahan tire barrier alias dinding ban pengaman dan pemasangan digi flag juga sudah rampung dikerjakan.
Ia juga menyebutkan, pihaknya sedang meningkatkan kesiapan SDM di Tanah Air khususnya di Mandalika agar MotoGP ini bisa berjalan lancar tanpa kendala berarti. Marshal yang dikerahkan nantinya masih mengutamakan tenaga yang bertugas saat WorldSBK kemarin.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/01/30/132100315/jelang-tes-pramusim-motogp-2022-di-mandalika-ada-4-prioritas-pekerjaan