JAKARTA, KOMPAS.com – Beberapa ruas jalan di Indonesia memang masih ada yang minim pencahayaan terutama saat malam hari. Ketika mengemudi di lokasi seperti tadi, tentu pengendara harus lebih konsentrasi.
Namun namanya jalan raya, tentu diisi dengan berbagai karakter penggunanya. Misalnya seperti yang ada pada video unggahan akun dashcam owners Indonesia di Instagram, sebuah motor main selonong belok ke kiri dari arah kanan mobil perekam.
Dilihat dari videonya, kondisinya malam hari dengan penerangan jalan yang minim. Beruntung pengemudi bisa mengantisipasinya dengan baik sehingga tidak terjadi kecelakaan.
Training Director The Real Driving Centre Marcell Kurniawan mengatakan, jika mengemudi pada kondisi jalan yang gelap, pengemudi harus menahan diri untuk tidak memacu kecepatan kendaraannya.
“Usahakan jangan terlalu cepat. Sehingga kita bisa lebih siap untuk mengantisipasi bila ada kondisi yang membahayakan,” ucap Marcell lepada Kompas.com, Selasa (28/12/2021).
Kemudian jika bertemu pengendara motor yang kelakuannya membahayakan seperti asal selonong, jangan sampai terbawa emosi. Lebih baik biarkan saja pengendara motor tadi dan tetap melanjutkan perjalanan.
“Kalau seperti itu legowo saja, yang waras ngalah,” kata Marcell.
Perlu diingat, ketika mengemudi di jalan raya, banyak tingkah pengendara lain yang bisa membahayakan. Lebih baik menghindari konflik dan berusaha untuk tetap berkendara aman agar selamat sampai tempat tujuan.
https://otomotif.kompas.com/read/2021/12/28/183100215/berkendara-saat-gelap-bahaya-bisa-datang-dari-mana-saja
Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan