JAKARTA, KOMPAS.com - Kabar mengenai Vinales yang menjual segala atribut Yamaha yang pernah ia pakai di masa lampau jadi berita yang paling dibaca di kanal Otomotif Kompas.com, Jumat (8/10/2021).
Vinales memang sudah resmi beralih ke tim Aprilia. Oleh sebab itu, motor yang biasa ia kendarai untuk latihan selama masih jadi bagian dari tim Yamaha akan dijual.
Selain itu, terdapat kabar bahwa Pemprov DKI Jakarta tengah menargetkan setidaknya 10 lokasi parkir untuk dijadikan sebagai tempat penerapan tarif parkir tertinggi bagi kendaraan yang tidak lulus uji emisi.
Berikut lima berita terpopuler di Kanal Otomotif Kompas.com yang paling banyak dibaca, Jumat (8/10/2021).
1. Vinales Lego Atribut Yamaha yang Masih Tersisa
Kepindahan Vinales ke Aprilia berindikasi bahwa dia akan mengendarai RSV4 untuk latihan. Sebab, motor tersebut juga digunakan oleh Aleix Espargaro, Max Biaggi, dan Andrea Iannone.
Dengan begitu, Yamaha YZF-R1 yang digunakan Vinales untuk latihan sudah tidak digunakan lagi. Yamaha Austria Racing Team (YART) pun mengumumkan untuk menjualnya.
2. Catat, Ini 10 Lokasi di Jakarta yang Bakal Terapkan Tarif Parkir Mahal
Muncul wacana dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta untuk menerapkan tarif parkir tertinggi bagi kendaraan tidak lulus uji emisi minimal di 10 lokasi yang berbeda.
Lokasi tersebut rencananya akan ditargetkan ke gedung-gedung pemerintahan milik Pemprov DKI, perkantoran, dan pusat perbelanjaan.
3. Belajar dari Kecelakaan Beruntun di Gatot Soebroto
Kecelakaan yang melibatkan dua mobil terjadi di Jalan Jenderal Gatot Subroto, tepatnya di depan Kantor Pajak wilayah Jakarta Selatan pada Kamis (7/10/2021).
Insiden tersebut bermula saat mobil Toyota Calya yang sedang melaju di lajur paling kanan hendak mengambil lajur kiri. Diduga tak cukup ruang untuk berpindah jalur, mobil Toyota Calya tersebut kemudian menabrak separator busway.
4. Cara Mengetahui Ciri Kampas Kopling Menipis
Kampas kopling termasuk dalam golongan komponen slow moving alias memiliki waktu pergantian yang cukup panjang. Namun, kampas kopling pada mobil manual juga memiliki usia pakai.
Meski sebetulnya tidak ada aturan waktu, karena semuanya tergantung dari perawatan dan penggunaan dari si pemilik kendaraan.
5. Perdana, Honda BR-V Generasi Baru Sapa Warga Makassar
Resmi diluncurkan bulan lalu, PT Honda Prospect Motor (HPM) langsung tancap gas mengenalkan generasi baru BR-V ke masyarakat di Indonesia.
Untuk pertama kalinya, SUV murah berbasis tujuh penumpang ini tampil di luar Pulau Jawa, tepatnya di Atrium Trans Studio Mall Makkasar, sebagai upaya mendekatkan diri mulai 7-11 Oktober 2021.
https://otomotif.kompas.com/read/2021/10/09/063200815/-populer-otomotif-vinales-lego-atribut-yamaha-yang-masih-tersisa-rencana