Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ikutan PPnBM 50 Persen, Wuling Kembali Pangkas Harga Almaz RS

JAKARTA, KOMPAS.com - Wuling Motors kembali menggulirkan subsidi PPnBM bagi SUV cerdasnya yang dilengkapi Wuling Interconnected Smart Ecosystem (WISE) dan Wuling Indonesian Command (WIND), Almaz RS.

Almaz RS sendiri kini dibanderol sebesar Rp 365.800.000 on the road (OTR) Jakarta. Namun dengan adanya pemberian subsidi PPnBM 50 persen, otomatis harganya terpangkas lagi.

Bahkan Wuling tak hanya memberikan diskon PPnBM untuk Almaz RS saja, namun dua model lainnya juga ikut menikmati, yakni seri Almaz, dan seri Cortez CT.

Michael Budihardja, Brand and Marketing Director Wuling Motors mengatakan, pemberian subsidi yang dilakukan secara mandiri oleh Wuling merupakan upaya untuk terus memudahkan pelanggan mendapat lini produk SUV dan MPV tersebut.

"Kami terus mendukung pemulihan perekonomian Indonesia untuk bangkit dari masa pandemi melalui program subsidi PPnBM dari Wuling kepada tiga produk tersebut," ujar Michael dalam keterangan resminya, Kamis (3/6/2021).

"Dengan subsidi ini, kami berharap dapat berkontribusi dalam membantu industri otomotif untuk terus bergerak lebih baik ke depannya dan memudahkan konsumen," kata dia.

Lebih lanjut Michael mengatakan, semenjak diluncurkan, Wuling Almaz RS mendapat sambutan hangat dari masyarakat Indonesia. Hal tersebut terlihat dari angka pemesanan unit dan penjualnnya yang cukup baik.

Seperti diketahui, teknologi WISE yang disematkan pada Almaz RS terdiri dari dua fitur utama, yakni internet of vehicle (IoV) dan advance driver assistant system (ADAS).

Untuk IoV berfungsi menghubungkan kendaraan dengan penggunanya melalui sentuhan jari dan perintah suara berbahasa Indonesia, sementara ADAS mengintegrasikan empat kategori fungsi yang terdiri dari 12 fitur, termasuk perintah suara berbahasa Indonesia pertama.

Dengan adanya subsidi PPnBM 50 persen, banderol Alamaz RS masih lebih rendah dari harga aslinya. Pemangkasan harganya mulai dari Rp 7,5 juta hingga Rp 8 jutaan.

Berikut detail harga Almaz RS, Almaz, dan Cortez CT yang menikmati subsidi PPnBM 50 persen dari Wuling ;

  • Almaz RS EX 5-seater - OTR Rp 365.800.000 - Subsidi Rp 358.300.000 7,5
  • Almaz RS EX 7-seater - OTR Rp 375.800.000 - Subsidi Rp 368.050.000 7,7
  • Almaz RS Pro 7-seater - OTR Rp 395.800.000 - Subsidi Rp 387.800.000 8
  • Almaz Smart Enjoy 6MT 7-seater - OTR Rp 269.800.000 - Subsidi Rp 263.550.000
  • Almaz Smart Enjoy CVT 7-seater - OTR Rp 285.800.000 - Subsidi Rp 279.300.000
  • Almaz Exclusive 5-seater - OTR Rp 335.800.000 - Subsidi Rp 328.300.000
  • Almaz Exclusive 7-seater - OTR Rp 345.800.000 - Subsidi Rp 338.300.000
  • Cortez CT S 6MT - OTR Rp 213.800.000 - Subsidi Rp 208.800.000
  • Cortez CT S CVT- OTR Rp 233.800.000 - Subsidi Rp 228.300.000
  • Cortez CT C 6MT - OTR Rp 242.800.000 - Subsidi Rp 236.800.000
  • Cortez CT C CVT - OTR Rp 259.800.000 - Subsidi Rp 253.550.000
  • Cortez CT L CVT - OTR Rp 294.800.000 - Subsidi Rp 288.300.000

https://otomotif.kompas.com/read/2021/06/04/082200115/ikutan-ppnbm-50-persen-wuling-kembali-pangkas-harga-almaz-rs

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke