Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bocoran Nissan Navara Facelift Mulai Tersebar di Internet

JAKARTA, KOMPAS.com – Nissan telah mengumumkan bakal agresif dengan menghadirkan mobil-mobil baru dalam waktu dekat. Setelah SUV listrik Ariya, kemudian SUV kecil Magnite, serta sportcar terbaru Z Proto, Nissan tidak tinggal diam dengan meluncurkan Navara terbaru.

Tampilan Navara anyar awalnya sempat terlihat di video ‘Nissan Next: From A to Z’ yang dirilis sekitar Mei 2020.

Di sana tampak sebuah siluet pikap kabin ganda dengan desain fascia yang terlihat gagah dengan gril besar, yang mirip dengan truk pikap ukuran besar, Nissan Titan.

Dilansir dari Headlightmag, Navara terbaru memang mengalami ubahan signifikan pada bagian eksterior.

Sekilas desain bagian depan cukup mirip dengan Hilux terbaru, terutama bagian bumper dan rumah foglamp.

Berdasarkan bocoran foto tersebut, tampilan depan Navara terbaru tampak lebih sederhana dari video teaser.

Sebab di sana diperlihatkan jika Navara telah menggunakan lampu LED DRL yang sudah terintegrasi dengan lampu depan. Besar kemungkinan Navara yang berada di video tersebut merupakan varian tertinggi.

Sementara mobil yang ada saat ini merupakan varian yang lebih rendah karena hanya menggunakan lampu multicrystal reflector dengan halogen.

Sedangkan untuk bagian samping ke belakang, belum ada bocoran foto yang lebih gamblang. Namun secara garis desain tampaknya tidak akan berbeda jauh dari generasi sebelumnya.

Misal di bagian samping, unsur kebaruan terdapat pada desain pelek saja. Untuk bagian belakang mungkin ada pembaruan pada desain lampu atau pintu bagasinya.

Urusan dapur pacu, Navara terbaru kabarnya juga masih mengusung mesin diesel 2.300 cc Twin-Turbo Intercooler bertenaga 190 tk dan torsi 450 Nm, dengan transmisi otomatis 7-percepatan.

Nissan belum mengumumkan kapan Navara facelift bakal melakukan debut. Namun diperkirakan waktu peluncurannya tidak akan lama lagi.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/10/15/090200515/bocoran-nissan-navara-facelift-mulai-tersebar-di-internet

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke