Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Beli Mobil Bekas Tanpa Harus Keluar Rumah

JAKARTA, KOMPAS.com - Guna memudahkan konsumen yang sedang mencari mobil bekas, serta mendukung upaya pemerintah dalam mencegah penyebaran virus corona (Covid-19), mobil88 menerapkan layanan jemput bola dengan program Car On Delivery alias COD.

Konsumen yang tertarik untuk meminang mobil bekas di showroom mobil88, cukup melihat pilihannya secara online, baik melalui situs resmi ataupun aplikasi mobil88 e-store tanpa harus keluar rumah.

Setelah itu, konsumen dapat melakukan perjanjian secara online untuk permintaan showing dengan layanan COD melalui fitur live chat yang ada. Mobil akan langsung diantar ke rumah tanpa ada beban biaya apapun untuk konsumen.

"Layanan COD merupakan wujud komitmen mobil88 mendukung pemerintah dalam masa pandemi dan menjadi upaya untuk dapat memberi kemudahan serta rasa aman kepada pelanggan," ucap Presiden Direktur mobil88 Halomoan Fischer, dalam keterangan resminya, Rabu (15/4/2020).

"Mobil akan diantar ke rumah tanpa down payment (DP) atau membayar booking fee lebih dulu serta bebas dari biaya antar selama lokasi berjarkan maksimal 30 km dari showroom terdekat," kata dia.

Bila konsumen menemui kecocokan setelah mobil datang dan melakukan pengujian, pelanggan juga bisa langsung meneruskan ke jenjang berikutnya, yakni negosiasi. Bila sudah ada kesepakatan, maka transaksi dapat dilakukan melalui transfer atau online.

"Dengan transaksi online melalui situs atau aplikasi resmi mobil88, konsumen bisa mendapatkan keuntungan berupa garansi mesin dan jaminan 100 persen uang kembali jika dalam waktu tertentu pelanggan membatalkan pesanannya," ujar Fischer.

Layanan COD bisa dilakukan konsumen dari Senin hingga Sabtu, dengan waktu showing mobil sampai di lokasi pelanggan mulai dari pukul 09.00 WIB hingga 15.00 WIB.

Untuk memastikan keamanan dan kenayaman pelanggan, staff mobil88 yang bertugas juga sudah melalui pengecekan kesehatan lebih dulu dan menggunakan peralatan tambahan seperti masker.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/04/15/170100915/cara-beli-mobil-bekas-tanpa-harus-keluar-rumah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke