Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

BMW Pastikan Rilis Kendaraan Listrik di GIIAS 2019

JAKARTA, KOMPAS.com - BMW Group Indonesia akan melakukan terobosan dengan menjual kendaraan full electric. Sebelumnya, BMW sudah memasarkan mobil sport hibrida i8 di Tanah Air.

Jodie O'tania, Direktur Komunikasi BMW Group Indonesia, mengatakan, tahun ini, BMW Indonesia akan hadirkan kendaraan full electric. Mobil ini sudah bukan berbentuk konsep. BMW akan langsung menjualnya ke publik.

"Tapi, memang kita masih bawa dalam jumlah terbatas. Jadi, kita juga mau lihat bagaimana peminatnya di Indonesia," ujar Jodie, kepada wawancara, di sela-sela peluncuran BMW X7 The President di Museum MACAN, Senin (15/7/2019).

Jodie menambahkan, kalau bicara mengenai kendaraan listrik, BMW juga harus mengkomunikasikan keuntungan seperti apa dari penggunaan kendaraan listrik tersebut.

Menurutnya, jika kendaraan listrik tersebut tidak ada, maka akan sulit untuk mengkomunikasikan keuntungannya.

"Untuk itu, sebabnya kita hadirkan kendaraan listrik tersebut tahun ini di GIIAS. Kalau untuk respon sih sudah ada. Bahkan, sudah ada yang mau langsung bayar uang muka, tapi kan harganya belum ada," kata Jodie.

Kendaraan listrik yang dimaksud adalah BMW i3. Mobil yang tenaganya sepenuhnya mengandalkan tenaga listrik tersebut sudah pernah dipamerkan tahun 2017.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/07/16/190200515/bmw-pastikan-rilis-kendaraan-listrik-di-giias-2019

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke