Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Klasemen Pebalap Usai MotoGP Malaysia 2018

JAKARTA, KOMPAS.com - Juara dunia MotoGP 2018 Marc Marquez, kembali membuktikan prestasinya di Sirkuit Sepang. Marquez keluar sebagai jaura setelah upayanya menekan Valentino Rossi di empat lap terakhir membuahkan hasil, Minggu (4/11/2018).

Hasil positif ini membuat Marquez mengantongi poin tertinggi dengan jumlah 321. Posisinya disusul oleh Andrea Dovizioso yang mendapat tambahan 10 poin usai finis di posisi keenam. Dovi kini mengantongi 220 poin.

Sementara Valentino Rossi yang gagal menguasai posisi terdepan, tidak memperoleh tambahan poin. The Doctor masih mengantongi 195 poin, yang kemudian dikejar oleh rekan satu tiimnya, Maverick Vinales dengan 193 poin.

Pebalap Suzuki Aleix Rins yang berhasil menempel Marquez diurutan kedua mendapat tambahan 20 poin dengan total saat ini 149 poin. Setelah itu disusul oleh pebalap tim satelit Johann Zarco pada urutan keenam.

Berikut perolehan poin usai MotoGP Malaysia 2018 ;

1. Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) 321 points
2. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP18) 220 points (-101)
3. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha (YZR-M1) 195 points (-126)
4. Maverick Viñales SPA Movistar Yamaha (YZR-M1) 193 points (-128)
5. Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 149 points (-172)
6. Johann Zarco FRA Monster Yamaha Tech3 (YZR-M1) 149 points (-172)
7. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 148 points (-173)
8. Danilo Petrucci ITA Pramac Ducati (GP18) 144 points (-177)
9. Andrea Iannone ITA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 133 points (-188)
10. Jorge Lorenzo SPA Ducati Team (GP18) 130 points (-191)
11. Dani Pedrosa SPA Repsol Honda (RC213V) 106 points (-215)
12. Alvaro Bautista SPA Angel Nieto Team (GP17) 105 points (-216)
13. Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP17) 91 points (-230)
14. Franco Morbidelli ITA EG 0,0 Marc VDS (RC213V)* 50 points (-271)
15. Aleix Espargaro SPA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 44 points (-277)
16. Hafizh Syahrin MAL Monster Yamaha Tech3 (YZR-M1)* 40 points (-281)
17. Tito Rabat SPA Reale Avintia (GP17) 35 points (-286)
18. Pol Espargaro SPA Red Bull KTM Factory (RC16) 35 points (-286)
19. Bradley Smith GBR Red Bull KTM Factory (RC16) 30 points (-291)
20. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)* 23 points (-298)
21. Scott Redding GBR Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 15 points (-306)
22. Karel Abraham CZE Angel Nieto Team (GP16) 10 points (-311)
23. Mika Kallio FIN Red Bull KTM Factory (RC16) 6 points (-315)

https://otomotif.kompas.com/read/2018/11/04/155408415/klasemen-pebalap-usai-motogp-malaysia-2018

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke