Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Yamaha NMAX Punya Komunitas Internasional

Jakarta, KOMPAS.com - Yamaha NMAX tidak hanya berkembang di Indonesia, melainkan di beberapa negara. Kondisi tersebut menjadi cikal bakal terbentuknya Yamaha NMAX Club Worldwide (YNCW) pada akhir 2017.

Komunitas itu menyatukan pecinta NMAX dari 11 negara, seperti Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand, Portugal, Spanyol, Inggris, Turki, Argentina, Brasil, Peru. Tagline yang digunakan, yakni "Around The World for Brotherhood".

"Indonesia sebagai pelopor berdirinya Yamaha NMAX Club Worldwide. Kami semua suka NMAX, ini motor produk global dan kami inginkan ada wadah klub yang internasional," kata Ketua Umum Yamaha NMAX Club Indonesia (YNCI) Yudi Kusuma dalam siaran resmi, Jumat (19/1/2018).

Belum lama ini, 30 anggota YNCI melakukan touring ke Serikin Serawak, Malaysia. Pecinta NMAX asal Indonesia itu bertemu klub NMAX dari negeri Jiran.

"Rata-rata pecinta NMAX di Yamaha NMAX Club Worlwide pecinta big bike. Tetapi untuk keseharian menggunakan NMAX, dan kami akan melakukan pertemuan di Bali tahun ini," kata Yudi yang juga sebagai Founder YNCW.

https://otomotif.kompas.com/read/2018/01/19/180500615/yamaha-nmax-punya-komunitas-internasional

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke