Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Empat Model Baru Ducati Meluncur Pekan ini

Kompas.com - 15/05/2017, 14:51 WIB
Stanly Ravel

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif - Menepati janjinya, Ducati Indonesia yang berada dipayung Garansindo Group akan meluncurkan produk barunya pekan ini di Jakarta. Total ada empat model dari lima yang dijanjikan saat awal Februari 2017 lalu.

Keempat model tersebut adalah Multistrada 950, Monster 797, dan dua dari Scrambler Ducati, yakni Desert Sled dan Cafe Racer. Managing Director Garansindo Euro Sport (GES) Dhani M Yahya, menerangkan peluncuran model ini menegaskan komitmen Ducati, yakni Evolution Never Stops.

Baca : Lima Model Baru Ducati buat Indonesia Tahun ini

"Memang ada lima, empat model kita luncurkan saat ini dan satunya lagi pada semester kedua 2017. Untuk dua model Scrambler Ducati kita sediakan bukan sebagai tipe atau varian, tapi memang model baru yang dikembangkan," ujar Dhanni saat dihubungi KompasOtomotif, Senin (15/5/2017).

http://www.ducati.com Scrambler Ducati Desert Sled

Menurut Dhani, kehadiran dua model Scrambler Ducati bukan hanya untuk melengkapi jajaran keluarga Scrambler di Indonesia, namun untuk menjawab kebutuhan penggemarnya. Pengembangan Desert Sled dibuat khusus untuk penggemar offroad, motor ini bukan hanya sekadar tampilan namun juga sudah diuji layaknya model Multistrada Enduro di Italia.

"Pengujian benar-benar sesuai peruntukan, bukan hanya sekadar modifikasi. Namun dirancang lebih stylish sesuai penggunaanya. Begitu juga dengan Cafe Racer, yang sudah menjadi trendsetter sejak ada Rumble Custom yang diadakan Scrambler Ducati," kata Dhani.

Baca : Ducati Multistrada 1200 Enduro Kena "Recall"

Tidak hanya itu, peluncuran line-up baru Ducati juga diklaim menegaskan tagline More The Red. Karena Ducati Scrambler nantinya akan memiliki banyak pilihan warna, sedangkan dari sisi harga, Dhani hanya mengatakan akan sangat agresif.

http://www.ducati.com Ducati Multistrada 950

"Kami optimis akan disambut positif oleh penggemar motor dan new rider di Indonesia. Untuk harga kita lihat nanti, yang pasti akan agresif dalam arti sangat kompetitif," ucap Dhani.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau